Suara.com - Debat cawapres akan digelar pada Jumat (22/12/2023) hari ini. Momen tersebut dinanti oleh rakyat yang ingin mengetahui kemampuan para calon RI 2. Ketiga kandidat itu adalah Cak Imin, Gibran Rakabuming, dan Mahfud MD
Acara tersebut bakal dimulai pada pukul 19.00 WIB serta dipandu oleh dua moderator yakni Alfito Deannova dan Liviana Cherlisa. Lalu, ada sebanyak 11 orang panelis sebagai tim penyusun pertanyaan untuk para cawapres.
Berjarak lebih dari sepekan, ada sejumlah perbedaan antara debat cawapres hari ini dengan debat capres sebelumnya. Mulai dari tema, lokasi, hingga aturan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU). Berikut selengkapnya.
Tema Debat
Melansir dari laman resmi KPU, tema debat capres pada Selasa (12/12/2023) kemarin adalah Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik, dan Kerukunan Warga.
Sementara debat cawapres hari ini akan mengangkat tema mulai dari ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, hingga infrastruktur dan perkotaan.
Lokasi Debat
Menurut jadwal, debat perdana bagi cawapres itu akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat. Lokasi tersebut berbeda dengan debat capres sebelumnya yang berlangsung di Kantor KPU Jakarta.
Adapun durasinya sama, yakni 120 menit yang dibagi menjadi 6 segmen. Segmen 1 untuk penyampaian visi-misi dan program kerja. Kemudian segmen 2, 3, 4, dan 5 mencakup pendalaman visi-misi serta program kerja.
Baca Juga: Mahfud Diyakini Bakal Kuasai Debat Malam Ini, PPP: Bisa Dibilang Jadi Makanan Sehari-hari
Moderator akan mengajukan berbagai pertanyaan dan para peserta debat lain saling menanggapi. Lalu, segmen 6 adalah closing statement, di mana tiap peserta debat atau cawapres bakal memberikan pernyataan penutup.