Tak Yakin Survei Elektabilitas AMIN Terendah di Jatim, Anies Beberkan Bukti Lapangan

Rabu, 31 Januari 2024 | 14:15 WIB
Tak Yakin Survei Elektabilitas AMIN Terendah di Jatim, Anies Beberkan Bukti Lapangan
Anies - Muhaimin kampanye di kawasan Tegal-Brebes, Jawa Tengah, Selasa (30/1/2024). (Dok: Amin)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan tak ambil pusing dengan hasil survei yang menyatakan elektabilitas Anies-Cak Imin terendah di Jawa Timur.

Sebab dia merasa dan melihat langsung dukungan masyarakat Jawa Timur kuat kepada Anies-Cak Imin alias AMIN.

Baca Juga: 

Dianggap Receh Mahfud MD, Bos PT. Sritex Akui Greenflation Sangat Penting: Terima Kasih Mas Gibran

Ekspresi Emoh Gibran Lihat Kaos Kaesang, Erina Gudono Senyum Tipis: Karepmu Sang

Dorothea Eliana Indah Wanita yang Setia pada Si Gembel Kolektif Absolut Adian Napitupulu

Hal ini disampaikan Anies di sela-sela kegiatan kampanye di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Rabu (31/1/2024). Menurut Anies ketidaksesuain itu sepatutnya dipertanyakan kepada lembaga survei yang merilis hasil tersebut.

"Tanyanya sama surveyor, ya. Karena kalau kita menyaksikan di masyarakat kuat sekali itu," kata Anies.

Anies lantas mengungkap kekaguman dirinya melihat antusias masyarakat selama keliling kampanye di Madura.

Baca Juga: Mengenal Keluarga Katholik yang Dulu Tampung Anies di AS: Bicara Islam dari Gereja ke Gereja

Dia menilai antusias yang besar dari masyarakat terhadap AMIN merupakan wujud dari besar keinginan atas sebuah perubahan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI