Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria ikut mengkhawatirkan penyebaran varian baru Covid-19 di Jakarta. Karena itu ia meminta masyarakat mengurangi kegiatannya di luar rumah.
Dengan berdiam diri di rumah, potensi penularan Covid-19 bisa ditekan. Terlebih lagi varian baru ini lebih mengkhawatirkan karena penularannya lebih cepat.
"Kami ketahui ada virus varian baru dari Inggris, Afrika Selatan, dan india yang cepat berkali kali lipat sangat berbahaya," ujar Riza di Mapolda Metro Jaya, Rabu (5/4/2021).
Apa lagi dalam waktu dekat ini akan ada momen idul fitri yang nantinya akan membuat orang-orang melakukan pergerakan ke luar rumah. Politisi Gerindra ini pun meminta agar hal tersebut dihindari dan masyarakat melakukan lebaran secara daring atau online.
"Pelaksanaan hari raya dapat dilakukan secara online melalui video call," katanya.
Selain itu, pihaknya juga telah menggelar apel pasukan yang melibatkan anggota TNI, kepolisian, dan aparat keamanan lainnya di Markas Polda Metro Jaya. Kegiatan ini dilakukan untuk mempersiapkan pengamaman dan pengawasan terhadap protokol kesehatan selama masa lebaran.
"Terima kasih atas gelar pasukan ini mohon kerjasamanya masyarakat Jakarta untuk memberikan dukungan penuh agar kita bisa terhindar dari penyebaran covid dan memutus mata rantai," pungkasnya.
Baca Juga: Berlaku Kamis Besok, Ini 5 Pemohon yang Boleh Dapat SIKM di Jakarta