Trending Topic Twitter Hari Ini, Dari Sasaeng, Jogja Sampai Mahasiswa

Dany Garjito Suara.Com
Rabu, 06 April 2022 | 17:16 WIB
Trending Topic Twitter Hari Ini, Dari Sasaeng, Jogja Sampai Mahasiswa
Potret V BTS Bareng Artis Cantik (twitter/@enews)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pihak insert pun terbuka bagi para ARMY yang keberatan dengan pemberitaan tersebut untuk melaporkan melalui mekanisme UU Pers. “Kami juga sudah memenuhi kode etik jurnalistik. Bila ada keberatan dengan postingan dan pemberitaan ini, silakan menempuh jalur sesuai UU Pers yang berlaku,” sambung Dewan Redaksi. Fakta yang dialami Insert menjadi bukti kesekian bahwa “serangan” ARMY tak boleh dianggap remeh. “Army kalau ngeri parah, ya. Nakutin banget. Media besara Insert aja mereka berani buat ngelawan. Basically the Army will do anything buat ngelindungi Bangtan dari oknum-oknum yang negatif,” ujar seorang warganet di Twitter.

3.       Mahasiswa Trending Karena

Mahasiswa menjadi trending topic di twitter menyusul rencana mereka berdemo menentang wacana tiga periode Presiden Joko Widodo. Rencana aksi itu mendapat banyak dukungan warganet sehingga menjadi viral dan mendapat twit hingga 34.000 sampai Rabu (6/4/2022) siang.  Diketahui, Aliansi Mahasiswa Indonesia (AMI) berencana menggelar aksi demo meski belum ditentukan waktunya. Selain di Jakarta, aksi bakal dilakukan serentak di daerah lain.

Di Twitter sudah bertebaran poster ajakan ikut bergabung dengan mahasiswa yang akan melakukan aksi 11 April. Poster itu berisi penolakan wacana penundaan pemilu 2024. “Ane dukung Jokowi sampai Oktober 2024, setelah itu Jokowi wajib meletakkan jabatannya sebagai presiden.bila masih presiden setelah Oktober 2024 itu artinya Dia ilegal sebagai presiden..!!,” cuit seorang warganet. “Negara sedang tidak baik baik saja. Mahasiswa tidak bisa berjuang sendiri. Mahasiswa memanggil seluruh Rakyat yg peduli akan Nasib Bangsa ini. Dukung AKSI MAHASISWA 11 April 2022. Bersama sama UNTUK TURUNKAN @jokowi. Meruntuhkan congkaknya Penguasa, tidak cukup dengan 1 BARA,” ujar warganet lain.

4.       Jogja Trending Karena

Kejahatan jalanan atau klitih kembali menggemparkan Jogja. Jagad twitter pun langsung ramai dan Jogja masuk dalam trending topic. Hingga Rabu (6/4/2022) siang, ada hampir 30.000 cuitan yang memuat kata Jogja. Memanasnya pembahasan soal Jogja di Twitter tak lepas dari insiden di Jalan Gedongkuning, Kotagede, Kota Yogyakarta yang baru-baru ini menewaskan seorang pelajar bernama Daffa Adzin Albazith (17) pada Minggu (3/4/2022) pukul 02.10 WIB itu. Kondisi tersebut membuat khawatir warganet. “Another day, another klitih [ketika kamu jadi anak Jogja, ganti hari, ada klitih lagi],” cuit seorang warganet. “Sahur on the road ala remaja bingung Jogja: klitih,” sindir yang lain.

Kontributor : Alan Aliarcham

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI