Kembali Tuai Kritik, Ini Deretan Pernyataan Kontroversial Megawati Sepanjang 2022

Rabu, 10 Agustus 2022 | 14:56 WIB
Kembali Tuai Kritik, Ini Deretan Pernyataan Kontroversial Megawati Sepanjang 2022
Potret Megawati Soekarnoputri (Instagram/presidenmegawati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok Presiden Republik Indonesia kelima, Megawati Soekarnoputri kerap memicu kontroversi hingga sorotan publik. Pasalnya, Ketua Umum PDIP tersebut telah melayangkan berbagai pernyataan kontroversial, khususnya sepanjang tahun 2022.

Bahkan memasuki bulan kemerdekaan ini, putri sang proklamator kemerdekaan tersebut kembali menuai polemik lantaran menyinggung perempuan yang tak bisa masak.

Lantas, seperti apa sederet pernyataan Megawati yang membuat publik geger? Berikut daftar pernyataan kontroversial Megawati di tahun 2022.

1. Tanggapi polemik minyak goreng, singgung perilaku ibu-ibu di dapur

Potret Megawati pada siaran langsung demo memasak tanpa minyak goreng (Youtube/PDI Perjuangan)
Potret Megawati pada siaran langsung demo memasak tanpa minyak goreng (YouTube/PDI Perjuangan)

Polemik minyak goreng yang melanda masyarakat pada awal hingga pertengahan 2022 lalu membuat Megawati turut bersuara.

Alih-alih membahas masalah mendalam yang menyebabkan polemik minyak goreng, Megawati justru menyinggung soal kebiasaan ibu-ibu di dapur.

Politisi yang akrab disapa dengan julukan Bu Mega tersebut menyoroti bahwa ibu-ibu di Indonesia terlalu terpaku dalam menggunakan metode menggoreng dalam mempersiapkan makanan bagi keluarga.

"Saya sampai mengelus dada, bukan urusan masalah nggak ada atau mahalnya minyak goreng, saya sampai mikir, jadi tiap hari ibu-ibu itu apakah hanya menggoreng sampai begitu rebutannya?" kata Megawati dalam webinar bertajuk "Cegah Stunting untuk Generasi Emas"  pada Jumat (18/3/2022).

Menurutnya, lebih baik ibu-ibu beralih ke metode memasak alternatif berkaca dari kelangkaan minyak goreng kala itu.

 "Apa tidak ada cara untuk merebus, lalu mengukus, atau seperti rujak, apa tidak ada? Itu menu Indonesia, lho. Lha kok njelimet (rumit) gitu," ujarnya.

Baca Juga: Megawati Sebut Perempuan Harus Bisa Masak, Ibu-ibu Pejabat Diminta Jangan Malu ke Dapur

2. Ngaku jengkel lihat bangsa Indonesia sampai bawa nama Soekarno

Megawati mengungkapkan kejengkelannya dalam Talkshow BRIN (Youtube/BRIN Indonesia)
Megawati mengungkapkan kejengkelannya dalam Talkshow BRIN (YouTube/BRIN Indonesia)

Sosok eks presiden RI tersebut juga pernah menuai kontroversi atas curhatannya jengkel lihat kondisi bangsa Indonesia. Tak tanggung-tanggung, ia juga membawa-bawa nama sang ayah yang tak lain adalah presiden RI pertama, Ir Soekarno.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI