Penyebutan Unicorn ini berdasarkan mitologi Yunani. Unicorn adalah seekor kuda dari India yang memiliki tanduk di kepalanya. Tanduk ini dikabarkan mampu menetralkan racun.
Sedangkan decacorn adalah berasal dari kata “deka” dari Bahasa Yunani yang berarti angka 10. Kemudian ditambah dengan akhiran “unicorn” sehingga menjadi decacorn.
Banyak perusahaan Indonesia yang telah mencapai level Unicorn yakni Bibit, Ajaib, Bukalapak, Xendit, JD.ID, Traveloka, Ovo, Tiket.com, Kopi Kenangan, Blibli, dan lain sebagainya. Terdapat 2 perusahaan yang telah mencapai Decacorn di Indonesia yakni Gojek dan J&T Express.
Demikian penjelasan lebih lanjut terkait perbedaan unicorn dan decacorn. Selanjutnya dapat diketahui perbedaannya berdasarkan nilai valuasi perusahaan dan asal penyebutan nama. Persamaan antara keduanya yakni merupakan istilah dalam perusahaan rintisan di dunia digital.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma