Dikabarkan Bakal Isi Posisi Tjahjo Kumolo Sebagai MenPAN RB, Begini Respons Olly Dondokambey

Senin, 22 Agustus 2022 | 19:14 WIB
Dikabarkan Bakal Isi Posisi Tjahjo Kumolo Sebagai MenPAN RB, Begini Respons Olly Dondokambey
Bendahara Umum PDI Perjuangan Olly Dondokambey. (Suara.com/M. Yasir)

Suara.com - Nama Bendahara Umum PDI Perjuangan, Olly Dondokambey santer dikabarkan bakal menggantikan posisi almarhum Tjahjo Kumolo sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi atau MenPAN RB.

Menanggapi hal itu, Olly mengatakan bahwa sampai saat ini ia belum dihubungi Presiden Joko Widodo atau pihak Istana Kepresidenan terkait posisi MenPAN RB.

"Belum (dihubungi)," kata Olly ditemui di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (22/8/2022).

Adapun saat ditanya kembali oleh awak media soal siap atau tidak jika dipilih Presiden Jokowi sebagai MenPAN RB, Olly hanya memberikan gestur kepala mengangguk.

Sebelumnya, PDI Perjuangan sudah menyiapkan sejumlah nama calon pengganti Tjahjo Kumolo untuk mengisi posisi MenPAN RB. Tetapi siapa yang akan dipilih, PDIP menyerahkan sepenuhnya kepada Presiden Jokowi.

"Sudah pasti ada nama-nama calonnya, tapi itu hak prerogatif presiden. Jadi kita tunggu saja pengumuman dari presiden," kata Ketua DPP PDIP Perjuangan Puan Maharani di Jakarta, Minggu (21/8).

Puan masih merahasiakan ihwal siapa saja nama calon yang telah disiapkan partai.

Begitu pula saat disodorkan pertanyaan ihwal sejumlah nama pengurus PDIP mulai dari Djarot Saiful Hidayat dan Olly Dondokambey sebagai pengganti Tjahjo, Puan tidak membantah maupun membenarkan. "Ya nanti kita lihat pas diumumin, pasti bikin kejutan," kata Puan.

Presiden Joko Widodo mengaku belum akan melakukan pelantikan untuk posisi Menpan RB. Kursi Menpan RB masih kosong usai menteri sebelumnya yakni Tjahjo Kumolo meninggal dunia pada Jumat (1/8) di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta.

Baca Juga: Pamer Kemesraan Puan Maharani dan Surya Paloh usai Lakukan Pertemuan

"Belum (akan melantik)," kata Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jumat (12/8).

Setelah itu, Jokowi juga berseloroh ketika ditanya perihal daftar nama calon Menpan RB yang sudah dikantonginya. Ia berkelakar kalau kantongnya sudah penuh. "Oh, kantongan udah penuh," ucapnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI