Siapa Muhammad Said Fikriansyah, Remaja Cirebon yang Dituduh Sebagai Hacker Bjorka

Aulia Hafisa Suara.Com
Kamis, 15 September 2022 | 12:08 WIB
Siapa Muhammad Said Fikriansyah, Remaja Cirebon yang Dituduh Sebagai Hacker Bjorka
Siapa Muhammad Said Fikriansyah (Ayocirebon.com/Ayu Lestari)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tuduhan itu mengarah kepada pemuda warga Gang Kebantengan Kelurahan Klayan, Kecamatan Gunungjati, Kabupaten Ciirebon. Akun instagram bernama @volt_anonym menyebut Said cukup vokal mengkritisi Kominfo yang data-datanya dapat diretas oleh Bjorka. 

Seorang video editor

Lalu siapa Muhammad Said Fikriansyah dalam kehidupan sehari-hari? Apa yang dikerjakannya untuk menafkahi diri?

Dalam kehidupan sehari-hari, Said lebih banyak menghabiskan waktunya sebagai video editor. Ia mengaku sangat dirugikan dengan tuduhan tersebut dan meminta perlindunan kepada pihak kepolisian. 

Perlu Anda ketahui sejumlah klaim dan ancaman hacker bjorka adalah sebagai berikut: 

- Akan membocorkan informasi pelanggan Indihome

- Akan membocorkan informasi Komisi Pemilihan Umum/KPU 

- Akan membocorkan informasi data registrasi SIM Card Prabayar Pengguna Telepon seluler/ponsel

- Akan membocorkan dokumen rahasia Presiden Joko Widodo

Baca Juga: Sosok Hacker Bjorka Dikabarkan Ditangkap, Begini Kata Bareskrim Polri

- Akan membeberkan informasi pribadi sejumlah tokoh/pejabat di Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI