Anies sempat berhenti di atas pelaminan untuk foto bersama karena dipersilahkan oleh ibu Erina. Entah karena dicueki atau sebab lain, Anies Baswedan dan istri pada akhirnya tidak jadi melakukan sesi foto bersama dengan Kaesang dan Erina. Hal itu lantaran antrean barisan tamu undangan tampak semakin mengular dan memanjang untuk bersalaman.
Warganet pun membandingkan sikap Anies dengan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok. Pada video yang diunggah oleh warganet di Twitter, Ahok lebih dahulu datang bersama istrinya (Puput) untuk menyalami pengantin dan keluarga. Usai bersalaman, Ahok pun langsung turun dari pelamian.
Baca berita selengkapnya di "Beda Salaman Anies dan Ahok di Pernikahan Kaesang-Erina"
8. Catering Dikomen Tamu

Seorang wanita, tamu undangan acara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono viral karena memberi rating atau nilai untuk setiap menu yang dihidangkan. Ia pun memberi rating dari 1 hingga 10.
Menu catering pernikahan Kaesang dan Erina yang diulasnya antara lain adalah cumi tepung, tempura udang, dimsum, bakso, selat daging sapi, puding, es krim, bebek peking, makaroni susu, hingga es buah.
Menurut beberapa warganet, aksi wanita ini dianggap tidak etis.
Baca berita selengkapnya di "Tamu Undangan Dihujat Beri Rating Katering Nikahan Kaesang"
Itulah sederet drama pernikahan Kaesang dan Erina dari hal yang membuat putra Jokowi geram hingga tingkah-tingkah lucu yang terjadi.