Panglima TNI di Katedral Jakarta: Selamat Natal 2022 dan Jaga Persatuan di Tahun Politik

Sabtu, 24 Desember 2022 | 22:10 WIB
Panglima TNI di Katedral Jakarta: Selamat Natal 2022 dan Jaga Persatuan di Tahun Politik
Panglima TNI Laksamana TNI Yugo Margono mengajak umat Kristiani menjaga rasa persatuan menjelang tahun politik 2024. Keterangan itu disampaikan Yudo saat meninjau pengamanan di Gereja Katedral Jakarta saat misa malam Natal, Sabtu (24/12/2022). [Suara.com/Rakha Arlyanto]

Suara.com - Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengajak umat Kristiani menjaga rasa persatuan menjelang tahun politik 2024.

Keterangan itu disampaikan Yudo saat meninjau pengamanan di Gereja Katedral Jakarta saat misa malam Natal, Sabtu (24/12/2022).

Awalnya, Yudo menyampaikan rasa bahagia karena dapat menyapa langsung jemaat yang hadir di Gereja Katedral.

"Saya juga ikut berbahagia pada malam hari ini, karena untuk pertama kalinya saya diangkat menjadi Panglima TNI dan bisa hadir di sini," kata Yudo.

Yudo mengatakan, jemaat yang hadir di Gereja Katedral tahun ini lebih banyak ketimbang tahun 2021. Alasannya, pemerintah sudah melakukan pelonggaran bagi aktivitas ibadah.

"Alhamdulillah pada tahun ini kita dapat merayakan natal dengan lebih dari yang lalu. Karena memang setelah Covid-19 dan dari pemerintah sudah diberikan dispensasi," ucap Yudo.

"Sehingga pada malam hari ini saya lihat sudah banyak sekali umat yang hadir," sambungnya.

Lebih lanjut, Yudo mengajak para jemaat yang hadir untuk menjaga rasa pesatuan terutama menjelang tahun politik 2023 dan 2024.

"Kami mengajak umat Kristiani semuanya untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa karena di tahun depan 2023-2024 kita akan menghadapi tahun politik," jelas Yudo.

Baca Juga: Misa Malam Natal Sesi Pertama Gereja Katedral Buka Kuota Tambahan

Misa malam Natal Aman

Dalam kesempatan yang sama, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan ibadah misal malam Natal 2022 secara umum berjalan lancar.

Listyo terpantau tiba di lokasi pukul 20.20 WIB, didampingi oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono. 

Dalam sambutannya, Listyo mengucapkan selamat Natal bagi para jemaat yang hadir di Gereja Katedral Jakarta.

"Selamat Natal tahun 2022. Semoga damai Natal, damai sejahtera," kata Listyo.

Dia berharap Natal tahun ini senantiasa dapat memberikan perlindungan bagi para jemaat untuk menyambut tahun 2023.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI