Rekam Jejak Karier OC Kaligis, Kini Ditunjuk Jadi Kuasa Hukum Lukas Enembe

Minggu, 22 Januari 2023 | 12:16 WIB
Rekam Jejak Karier OC Kaligis, Kini Ditunjuk Jadi Kuasa Hukum Lukas Enembe
Terpidana kasus suap sekaligus pengacara kondang Otto Cornelis Kaligis alias OC Kaligis, menggugat Kejaksaan Agung dan Jaksa Pengadilan Negeri Bengkulu. [Suara.com/Stephanus Aranditio]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pernah Tersandung Kasus Korupsi

Kehidupan OC Kaligis berubah drastis pada tahun 2015 karena tersandung kasus korupsi. Ia ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK dalam kasus dugaan suap hakim dan panitera Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) di Medan, Sumatra Utara. 

Selang 2 tahun di penjara, OC Kaligis mengajukan Peninjauan Kembali (PK) agar masa hukumannya dikurangi. Pihak Mahkamah Agung mengabulkan permintaan itu dan memangkas masa hukuman menjadi 7 tahun dari semula vonis 10 tahun penjara dan denda Rp500 juta. 

Tidak menyerah, OC Kaligis mengajukan PK lagi untuk kembali mengurangi masa hukumannya di tahun 2019 karena alasan usia yang telah mencapai 77 tahun. OC Kaligis saat ini sudah menghirup udara bebas setelah mendapat cuti menjelang bebas (CMB) dari Ditjen Pemasyarakatan pada 15 Maret 2022 lalu. 

Selama berada di lapas Sukasmiskin, OC Kaligis sempat menimbulkan kontroversi karena ditemukan aneka gadget di dalam selnya. Penemuan ragam gadget seperti komputer tablet, laptop, TV dan printer itu terjadi saat presenter Najwa Shihab melakukan sidak bersama Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjen PAS) yang saat itu adalah Sri Puguh Budi Utami.

Sempat terjadi ketegangan antara petugas dan OC Kaligis ketika gadget-gadget itu akan disita. Kaligis beralasan semua gadget itu digunakan untuk pekerjaan kantornya. 

Namun petugas akhirnya menyita semua gadget dari sel Kaligis. Selain gadget, sel Kaligis cukup mewah karena dilengkapi dengan kamar mandi, kloset duduk dan jet shower.

Kontributor : Trias Rohmadoni

Baca Juga: Kondisinya Membaik, Lukas Enembe Kembali Huni Rutan KPK

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI