Doyan Flexing tapi Jenius: Atasya Yasmine Anak Andhi Pramono Kuliah Double Degree di LN

Jum'at, 10 Maret 2023 | 15:45 WIB
Doyan Flexing tapi Jenius: Atasya Yasmine Anak Andhi Pramono Kuliah Double Degree di LN
AY Anak Andhi Pramono Kepala Bea Cukai Makassar. (Instagram/ outfitcostbattle)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Isfandiarni juga mengungkap bahwa Atasya tak lama lagi akan lulus dan mendapatkan gelar sarjana.

Pertama, Atasya akan menjalani wisuda di Melbourne, kemudian disusul dengan wisuda di UI yang rencananya akan digelar September mendatang.

Indek Prestasi Kumulatif (IPK) yang diperoleh Atasya juga cukup baik, yakni 3,2. Atasya juga fasih berbahasa Inggris lantaran Melbourne University mengharuskan mahasiswa asing memiliki nilai IELTS sebesar 6,5.

Terkait dengan kasus yang menimpa ayah Atasya, pihak kampus tak mengambil pusing dan tidak ingin mencampuri isu tersebut.

Atasya disorot gegara gemar flexing

Seperti Mario Dandy yang kini ditahan polisi, Atasya juga memiliki hobi memamerkan harta kekayaan.

Atasya sempat disorot warganet gegara pakaian Balenciaga yang bernilai jutaan Rupiah. Emosi warganet memuncak gegara Atasya dinilai memakai harta rakyat lantaran sang ayah merupakan seorang pejabat publik yang gajinya dibayarkan oleh negara.

“Gaya hidup anaknya Andhi Pramono, puteri Kepala Bea Cukai Makassar. Segitu banyak uang para pembayar pajak dikeluarkan untuk satu outfit belum termasuk sepatunya,” tulis warganet, Rabu (8/3/2023).

Kontributor : Armand Ilham

Baca Juga: Satu Per Satu Perusahaan BUMN Larang Pegawai dan Keluarga Tampilkan Kemewahan di Medsos!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI