Kronologi Anak DPRD Tegal Ditemukan Tewas di Sawah, Penuh Luka Sabetan Sajam

Sabtu, 11 Maret 2023 | 21:58 WIB
Kronologi Anak DPRD Tegal Ditemukan Tewas di Sawah, Penuh Luka Sabetan Sajam
Ilustrasi meninggal (ANTARA)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Putra dari anggota DPRD Kabupaten Tegal, Jawa Tengah ditemukan tergeletak dalam kondisi bersimbah darah di area persawahan Jalan Lingkar Kota Slawi. Remaja berinisial A (15) tersebut ditemukan tewas dengan kondisi luka yang diakibatkan oleh senjata tajam.

Kapolsek Pangkah, AKP Sunyarni memberikan konfirmasi terkait dengan hal tersebut. Ia menyebut bahwa korban ditemukan di Curug, kawasan jalan lingkar Kota Slawi pada hari Kamis (9/3/20230 sore hari.

A ditemukan dengan masih menggunakan pakaian seragam sekolah. Korban pun langsung dilarikan ke IGD RSUD Soeselo Slawi dan sempat mendapatkan penanganan medis. Namun, nyawa korban tidak bisa ditolong.

Sunyarni menyebut, ikat pinggang yang digunakan oleh korban bertuliskan salah satu SMP Negeri yang ada di Procot, Slawi.

Penyelidikan lebih lanjut terkait dengan penyebab kematian A, Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jateng melakukan autopsi. Tim DVI tiba di ruang pemulasaran jenazah RSUD dr Soselo Slawi pada hari Kamis (9/3/2023) sekitar pukul 22.30 WIB.

Kronologi Anak DPRD Tegal Ditemukan Tewas di Sawah

Mulyanto, ayah tiri korban menyebut bahwa korban merupakan anak kandung dari almarhum Nurrohman Nasori dan Umi Azkiyani (anggota DPRD Kabupaten Tegal dari PKB). Mulyanto yang juga merupakan Kepala Desa Dermasuci, Kecamatan Pangkah tersebut menjelaskan korban diantar ke sekolah oleh sang ibu pada hari Kamis (9/3/2023) pagi.

Kemudian, siangnya, Mulyanto bergantian menjemput ke sekolah pada pukul 13.00 WIB. Namun, sampai pukul 14.00 korban tidak kunjung terlihat.

Kapolsek Pangkah, AKP Sunyarni menyebut bahwa pada hari tersebut, jajarannya mendapatkan informasi bahwa ada keributan di kawasan sekitar Jalingkos.

Baca Juga: Geger! Ini Kronologi Anak Sunan Kalijaga yang Alami Tindak Kekerasan di Sekolah

Pada saat ia dan juga anggota sampai di lokasi tempat kejadian perkara (TKP), ia sempat bertemu dengan sekelompok anak berseragam SMP yang membubarkan diri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI