Menanggapi hal ini, Heru mengatakan pihaknya akan segera mencari penggantinya. Lelang jabatan akan segera dilakukan dan paling cepat selesai dalam waktu dua bulan.
"Ya lagi di-bidding (lelang), enggak nyampe dua bulan diisi," ujar Heru di Jakarta Selatan, Selasa (21/3/2023).
Untuk lelang jabatan eselon 2 ini, Heru menyebut pihaknya akan mengutamakan memilih pejabat dari lingkup DKI Jakarta. Sebab, mereka tak perlu lagi mempelajari masalah di Jakarta karena sudah memahaminya.
"Yang tahu situasi DKI kan DKI, diutamakan yang pejabat DKI," ucapnya.