Truk di Cengkareng Terguling usai Pecah Ban, Biji Plastik Berhamburan ke Tengah Tol

Kamis, 08 Juni 2023 | 17:57 WIB
Truk di Cengkareng Terguling usai Pecah Ban, Biji Plastik Berhamburan ke Tengah Tol
Sebuah truk pengangkut biji plastik terguling di KM 4B Tol Jakarta Lingkar Barat, Cengkareng, Jakbar. (ist)

Suara.com - Sebuah truk bermuatan biji plastik terguling di KM 4B Tol Jakarta Lingkar Barat, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (8/6/2023).

Kepala Induk PJR bitung AKP Suwito, mengatakan, truk berpelat nomor B 9552 BDD tersebut terguling setelah mengalami pecah ban.

Suwito mengatakan, peristiwa ini bermula saat truk yang dikemudikan Aminudin (46) melaju dari arah Jakarta menuju PIK. Sesampainya di lokasi, truk tersebut mengalami pecah ban.

"Kendaraan off control, oleng dan terbalik," kata Suwito dalam keterangannya, Kamis.

Akibatnya, muatan biji plastik yang dibawa oleh sang sopir berhamburan ke tengah jalan tol.

Buntutnya, peristiwa ini kemacetan panjang tidak dapat terhindarkan lantaran truk melintang di bahu jalan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI