Adapun taksiran gaji Fuji An dalam satu bulan yaitu bisa mencapai 8,4 ribu - 134,5 ribu Dolar AS atau setara dengan Rp120.246.000 hingga Rp1.925.367.500. Sementara, pendapatan anak Haji Faisal dalam satu tahunnya sekitar 100,9 ribu - 1,6 miliar dolar atau setara dengan Rp1.444.383.500 - Rp14.323.589.000.
Pendapatan tersbeut tentunya merupakan angka yang terbilang fantastis bagi seorang konten kreator pemula. Bahkan Fuji kini juga sering wara-wiri di beberapa program TV atau di sejumlah acara-acara bergengsi.
Tak hanya itu, Fuji kini juga sudah melebarkan sayapnya ke dunia akting. Diketahui, ia pernah bermain dalam film Bukan Cinderella. Berkat bakat dan kepopuleran Fuji itu pun membuatnya semakin banyak meraih pundi-pundi rupiah.
Sementara, kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam selama berkarier di Korea Selatan dikabarkan menerima gaji yang jauh lebih murah. Sebab, dari beberapankabar yang beredar, pemain berusia 23 tahun itu hanya mendapatkan upah sebesar Rp800 juta per musimnya.
Belum lama ini, ia mengakui bahwa gajinya tersebut bisa mencapai tiga kali lipat andaikan dia tetap memilih berkarier di Indonesia serta bertahan di zona nyaman.
Namun untuk rincian gaji yang diterima oleh Asnawi saat ini belum diketahui secara pasti. Jika gaji Asnawi tak berubah selama per musim, secara hitung-hitungan maka Fuji mendapatkan gaji yang lebih besar dibanding Asnawi.
Itulah tadi gaji Asnawi Mangkualam vs Fuji. Sebagai pengingat, besaran gaji Asnawi dan Fuji yang diulas di atas hanyalah perkiraan saja. Sebab baik Asnawi maupun Fuji tidak mengungkap secara rinci berapa pendapatan yang mereka terima.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Baca Juga: Beda dari Fuji, Cara Aaliyah Massaid Endorse Produk Banjir Pujian: Berkelas!