JRS Aceh Tegaskan Isu Miring Pengungsi Rohingya Hoax!

Kamis, 28 Desember 2023 | 16:52 WIB
JRS Aceh Tegaskan Isu Miring Pengungsi Rohingya Hoax!
Para pengungsi Rohingya. [Antara]

Suara.com - Koordinator Projek Jesuit Refugee Service (JRS) Indonesia Aceh, Hendra Saputra mengakui ramainya isu miring yang menimpa para pengungsi dari Rohingya, Myanmar di Aceh. Namun, fakta di lapangan disebutnya tak sesuai kabar yang beredar.

Salah satu isu yang beredar, kata Hendra, adalah pelecehan seksual terhadap warga lokal. Hendra pun memastikan kabar ini tidaklah benar.

"Setelah kami cek ke lapangan itu kami pastikan tidak ada pelecehan seksual terhadap warga lokal," ujar Hendra dalam diskusi daring, Kamis (28/12/2023).

Menurut Hendra, masyarakat Indonesia kerap kali termakan isu negatif soal Rohingya tanpa memastikan dulu kebenarannya. Apalagi, kabar ini sudah menjadi pemberitaan salah satu media massa.

"Isu ini yang belakangan ini dimainkan, isu ini terus digoreng-goreng," ungkapnya.

Tak hanya soal pelecehan seksual, menurutnya banyak kabar miring lainnya soal pengungsi Rohingya yang salah. Seperti penganggaran untuk bantuan pengungsi hingga perilaku para pengungsi.

"Ada isu pemerintah Aceh tidak menganggarkan anggaran bantuan untuk penghuni rohingya, ada juga isu soal perilaku para pengungsi," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI