Doakan Kemenangan Prabowo-Gibran, Gus Kautsar Panggil Suami Selvi Ananda Al Samsuli

Galih Prasetyo Suara.Com
Rabu, 24 Januari 2024 | 09:59 WIB
Doakan Kemenangan Prabowo-Gibran, Gus Kautsar Panggil Suami Selvi Ananda Al Samsuli
Gibran Rakabuming Raka mencium tangan cawapres nomor urut 3, Mahfud MD usai debat Cawapres, Minggu (21/1/2024). (Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Gus Kautsar menjelaskan bahwa Gibran saat itu mengatakan masih ada sosok yang lebih berpengalaman dari dirinya.

"Jadi yang paling penting itu sebetulnya adalah, entah itu usianya muda, tua atau sangat tua seperti yang saya sampaikan kepada Mas Gibran,"

"Kala itu belum ada (pencalonan wapres), beliau kemudian menjawab beberapa hal. Mas Gibran kala itu menjawab kepada saya, masih banyak yang lebih layak dan lebih baik daripada beliau. Aku gak ngerti aku santai saja sambil makan soto," jelas Gibran.

Gus Kautsar kemudian bertanya kepada Gibran yang duduk disampingnya, jika Allah tak menghendaki dirinya dan Prabowo menang Pilpres 2024, apakah masih mau mengabdi untuk rakyat Indonesia.

Suami Selvi Ananda itu pun terlihat mengangguk, yang langsung disambut tepuk tangan para hadirin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI