Untuk bisa tiba di kampung halamannya, Alwi total berada di jalan selama 2 hari. Menurut Alwi selama pulang kampung di lebaran 2024 yang penuh tantanga ini, pemuda berkacamata itu mengaku banyak pelajaran.
Ia cukup senang dapat mendengar banyak cerita dari orang-orang yang memberikannya tumpangan selama perjalanan.
Sontak saja video ini pun mendapat banyak komentar pro dan kontra dari netizen. Banyak netizen penasaran, apakah Alwi sengaja mudik dengan nebeng karean tak punya ongkos atau sekedar hanya untuk konten.
"Ini abangnya sengaja atau kepepet yah?" tanya salah satu pengguna Tiktok.
Alwi pada videonya sempat menjelaskan bahwa ia selama nebeng itu tidak semuanya gratis. Ia sempat berikan uang kepada seorang bapak yang memberikan tumpangan dari Cirebon ke Brebes.
"Saya kasih uang buat bapak yg nganterin dari Cirebon-Brebes. Dia tulus dan sedikit nekat," jelas Alwi.