Cek Fakta: Video Tentang Ledakan Rudal di Tel Aviv Kiriman dari Houthi Yaman

Aprilo Ade Wismoyo Suara.Com
Kamis, 09 Januari 2025 | 09:00 WIB
Cek Fakta: Video Tentang Ledakan Rudal di Tel Aviv Kiriman dari Houthi Yaman
Ilustrasi serangan rudal. [Akun X @Oyamo00]

Suara.com - Beredar di media sosial sebuah video yang dinarasikan sebagai dokumentasi ledakan rudal di Tel Aviv, Israel. Rudal tersebut disebut dari Houthi Yaman.

Pada Jumat (27/12/2024) Akun X “my_black.007” membagikan sebuah video. Isinya menunjukkan rudal yang meledak di Tel Aviv, Israel. Berikut narasi lengkapnya:

“Wooow… MIRIP PESTA TAHUN BARU DETIK-DETIK LEDAKAN RUDAL DI TEL AVIV ISRAEL KIRIMAN DARI YAMAN HOUTHI”

Terpantau pada Rabu (8/1/2025) unggahan telah disukai oleh lebih dari 4.000 pengguna, dibagikan ulang 1.000-an kali, dan menuai sekitar 300 komentar.

Lantas benarkah klaim tersebut?

Cek Fakta Ledakan Rudal di Tel Aviv Kiriman Houthi Yaman (turnbackhoax)
Cek Fakta Ledakan Rudal di Tel Aviv Kiriman Houthi Yaman (turnbackhoax)

Penjelasan

Tim cek fakta Tempo memverifikasi narasi tersebut menggunakan reverse image search dari mesin pencari Google dan aplikasi pemindai konten AI. Ditemukan bahwa video yang beredar sesungguhnya berasal dari saluran YouTube singerjayprakashdeewana yang diunggah pada Desember 2024.

Tidak dikatakan dalam unggahan aslinya bahwa video berkaitan dengan konflik di Gaza. Video aslinya memuat tulisan yang mirip aksara Devanagari asal India. Bagian yang bertuliskan aksara tersebut ditutupi atau diblur.

Didapati bukti video itu dibuat menggunakan AI setelah dilakukan pemindaian menggunakan aplikasi pendeteksi konten kecerdasan buatan (AI) Truemedia.org.

Baca Juga: Cek Fakta: Video Buruh di Banten Bergerak Tangkap Jokowi

Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan di atas, video berisi klaim “ledakan rudal di Tel Aviv kiriman dari Houthi Yaman” merupakan konten yang menyesatkan (misleading content).

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI