Menpar Sebut Masa Nganggur Alumni Poltekpar Rata-rata Maksimal 3 Bulan Pasca Lulus

Rabu, 12 Maret 2025 | 18:12 WIB
Menpar Sebut Masa Nganggur Alumni Poltekpar Rata-rata Maksimal 3 Bulan Pasca Lulus
Menpar Widiyanti Putri Wardhana. (tangkap layar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Diketahui pendaftaran calon mahasiswa Poltekpar sudah dimulai pada tanggal 12 Maret 2025 sampai dengan 17 Mei 2025. Pendaftaran dilakukan secara online melalui website sdmpoltekpar.kemenpar.go.id.

Kuota penerimaan disediakan sebanyak 3.645 untuk enam Poltekpar. Ada dua jalur masuk seleksi, yakni Seleksi Bersama Masuk (SBM) dan Seleksi Mandiri Masuk.

SBM Poltekpar akan dilakukan secara bersamaan di enam perguruan tinggi, di antaranya Poltekpar NHI Bandung, Poltekpar Bali, Poltekpar Medan, Poltekpar Makassar, Poltekpar Palembang, dan Poltekpar Lombok.

Sementara jalur SMM, penyaringan mahasiswa baru diselenggarakan secara mandiri oleh enam Poltekpar sesuai dengan kewenangan kampus sendiri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI