Unik, Inilah Daftar Pekerjaan yang Hanya Ada di Indonesia

Selasa, 16 Oktober 2018 | 13:08 WIB
Unik, Inilah Daftar Pekerjaan yang Hanya Ada di Indonesia
Ilustrasi berpayung saat hujan. [Shutterstock]

Suara.com - Berbagai jenis pekerjaan dapat ditemukan di Indonesia. Tampaknya, masyarakat Indonesia memang sangat telaten dalam melihat kesempatan untuk mengais rezeki, dengan menciptakan lapangan pekerjaan yang tidak terpikirkan masyarakat luar negeri hingga sekarang.

Entah harus berbangga hati atau merasa tergelitik dengan ide mereka, yang jelas ide-ide tersebut sangat kreatif. Lalu, pekerjaan unik apa saja yang ada di sini, tapi sulit bahkan tidak akan ditemui di luar negeri?

Seperti dikutip dari Cermati.com, berikut beberapa pekerjaan unik yang hanya ada di Indonesia:

1. Jasa Tukar Uang Receh

Lucu rasanya ketika Anda membeli uang menggunakan uang. Akan tetapi di Indonesia khususnya, jasa penukaran uang sangat berguna ketika musim lebaran, di mana orang-orang memerlukan pecahan uang dengan kondisi yang baru.

Meski pihak perbankan dan Bank Indonesia sudah menyediakan jasa penukaran uang, tapi ada saja orang atau individu yang melakukan pekerjaan ini, khususnya pada momen-momen tertentu. Anda akan banyak menemukan orang yang menawarkan jasa penukaran uang baru di pusat-pusat keramaian.

2. Tukang Parkir

Meskipun terkadang keberadaannya seperti sebuah misteri, karena antara dibutuhkan dan tidak, namun pekerjaan menjadi tukang parkir ini cukup dibutuhkan di Indonesia. Terutama bagi mereka yang membawa kendaraan bermotor tapi enggan untuk menitipkan di tempat parkir resmi karena berbagai sebab, seperti aksesnya yang cukup jauh dari lokasi yang dituju, hingga lantaran biaya parkir resmi jauh lebih mahal.

Menjadi tukang parkir di sini, ada juga yang hanya sekadar mengatur keluar-masuknya kendaraan dari area atau deretan tempat memarkirkan kendaraan. Mereka tidak bertanggung jawab atas kendaraan yang terparkir, namun sekadar mengarahkan jalan saja saat kendaraan hendak diparkir atau sebaliknya.

3. Buka Lapak Tambal Ban di Pinggir Jalan

Penambal ban bisa dikategorikan sebagai pahlawan karena mereka membantu di saat-saat yang sangat diperlukan. Apa jadinya jika mereka tidak ada? Anda harus menambal ban kendaraan Anda sendiri tentunya.

Tentu, tidak semua orang memiliki keterampilan sedemikian rupa, juga alat-alat yang diperlukan untuk melakukan pekerjaan tersebut, bukan? Tak heran bila di sepanjang jalan, baik di kota besar atau kota kecil, akan kita temukan lapak-lapak tambal ban di pinggir jalan.

4. Pengatur Lalu Lintas Tak Resmi alias "Pak Ogah"

Lampu lalu lintas dan polisi adalah dua hal yang tidak selalu ditemukan di setiap sudut dan persimpangan jalan. Mengingat semakin banyaknya kendaraan yang berlalu lalang tanpa didukung oleh kuantitas polisi lalu lintas yang cukup untuk mengatur pengendara, hadirlah pengatur jalan tak resmi. Orang yang melakukan pekerjaan ini biasa disebut sebagai "Pak Ogah".

5. Pawang Hujan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI