Dukung Keberlanjutan Usaha UMKM, Program Damping Gelar Entrepreneur Most Festival 2022

Iwan Supriyatna Suara.Com
Jum'at, 09 Desember 2022 | 14:08 WIB
Dukung Keberlanjutan Usaha UMKM, Program Damping Gelar Entrepreneur Most Festival 2022
Danone Indonesia menggandeng Kampus Bisnis Umar Usman menggelar talkshow dalam rangkaian acara “Entrepreneur Most Festival 2022”.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Asep Hendriana selaku Ketua Yayasan Pendidikan Umar Usman meyampaikan bahwa kemitraan dengan Danone Indonesia merupakan upaya sinergi dan kolaborasi mendorong peningkatan UMKM.

"Melalui kegiatan Puncak Damping 2022 ini, diharapkan sebagai pematik dalam rangka mendukung tujuan bersama yaitu mendukung UMKM maju dan berkembang, mendukung peningkatan rasio kewirausahaan di Indonesia," ucapnya.

Sebagai puncak program Damping di tahun 2022, Danone Indonesia dan Kampur Bisnis Umar Usman menyelenggarakan Entrepreneur Most Festival 2022, dengan tujuan membangun dan menjaga Engagement dengan berbagai stakeholder dibidang kewirausahaan, serta sebagai wujud apresisasi kepada para pihak yang terlibat dalam program Damping sejak tahun 2020, menyediakan wadah pameran dan expo kepada member Damping dan diskusi kewirasuahaan untuk menghadapi tahun 2023.

Danone Indonesia berharap seluruh rangkaian program Damping yang telah dilaksanakan termasuk dengan festival kali ini dapat bermanfaat bagi para peserta dan pelaku wirausaha lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI