Tarif Tol Kalikangkung-Cikampek Utama Diskon 20 Persen, Berlaku Mulai 27 April

M Nurhadi Suara.Com
Senin, 24 April 2023 | 12:00 WIB
Tarif Tol Kalikangkung-Cikampek Utama Diskon 20 Persen, Berlaku Mulai 27 April
Gerbang Tol Kalikangkung di Semarang, Jawa Tengah. [ANTARA/ I.C.Senjaya]

Suara.com - PT Jasa Marga tawarkan diskon tarif sebesar 20 persen untuk kendaraan yang melakukan perjalanan dari Semarang sampai Jakarta pada periode arus balik Lebaran mulai 27 hingga 29 April 2023.

Disampaikan oleh Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga, Lisye Octaviana, diskon hanya berlaku untuk perjalanan menerus yang dimulai di Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Semarang dan berakhir di GT Cikampek Utama.

"Potongan diskon akan dilakukan di GT Cikampek Utama, khusus untuk kendaraan yang masuk dari Semarang," katanya, Senin (24/4/2023).

Untuk pemberian diskon akan mulai berlaku pada 27 April pukul 06.00 WIB hingga 29 April pukul 06.00 WIB.

Ia menjelaskan, dengan besaran diskon tersebut maka kendaraan golongan I dari Rp372.000 menjadi Rp297.600, kendaraan golongan II dan III dari Rp575.000 menjadi Rp499.200.

Ia menambahkan pemberian tarif diskon ini merupakan salah satu upaya untuk memaksimalkan distribusi lalu lintas saat arus balik.

"Untuk menghindari penumpukan kendaraan pada satu hari tertentu saat saat arus balik," katanya.

Puncak arus balik sendiri diperkirakan terjadi dalam dua gelombang yakni pada 24 sampai 25 April dan 30 April hingga 1 Mei.

Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Mabuk Kendaraan Saat Arus Balik Lebaran 2023

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI