Segini Gaji Elkan Baggott yang Dimainkan Full Ipswich Town

Achmad Fauzi Suara.Com
Jum'at, 29 September 2023 | 15:32 WIB
Segini Gaji Elkan Baggott yang Dimainkan Full Ipswich Town
Elkan Baggott sukses bawa Ipswich Town lolos ke babak 16 besar Piala Liga Inggris usai mengalahkan Wolves. (Instagram/elkanbaggott)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott menjadi buah bibir publik, setelah diriya dimainkan penuh 90 menit oleh timnya Ipswich Town. Bahkan, pemain berusia 20 tahun ini berhasil memenangkan laga melawan Wolverhampton Wanderes dalam laga putaran ketiga Piala Liga Inggris 2023-2024.

Dalam laga dengan skor 3-2 itu, Elkan bekerja keras untuk membantu lini pertanahan Ipswich Town dari para punggawa Wolves.

Namun, terlepas dari hal itu, banyak orang penasaran berapa gaji dari Elkan Baggott di Ipswich Town. Kekinian, Ipswich Town tengah bertanding di liga Championship atau liga kasta kedua Inggris.

Seperti dilansir dari Salary Sport, sebelum menandatangani kontrak baru pada tahun 2022 lalu, Elkan disebut mendapatkan gaji sebesar 42.000 poundsterling atau setara Rp 800 juta per tahunnya.

Bek sentral Ipswich Town, Elkan Baggott. [doc. Ipswich Town]
Bek sentral Ipswich Town, Elkan Baggott. [doc. Ipswich Town]

Namun, setelah meneken kontrak baru, gaji Elkan naik menjadi 67.600 poundsterling atau setara Rp 1,2 miliar.

Jika dihitung pembayaran selama per pekan, maka Elkan Baggots menerima gaji sebanyak 1.300 pondsterling atau setara Rp 24 juta.

Dengan gaji itu, Elkan Baggot masuk dalam pemain dengan haju terbesar ke-23 di Ipswich Town per tahun 2023 ini.

Jalannya pertandingan

Dalam pertandingan ini, duel yang ditunggu-tunggu yakni antara Elkan Baggott menghadapi pemain keturunan Justin Hubner tidak tercipta.

Baca Juga: Profil Sony Tulung, Eks Presenter Family 100 yang Hampir Terjerat Bisnis Film Porno

Hubner, yang batal dinaturalisasi Timnas Indonesia, tidak disertakan dalam susunan pemain maupun cadangan oleh Wolverhampton.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI