Suara.com - Pernah merasakan jantung berdetak lebih cepat saat merespon situasi stres? Jika iya, Anda mungkin saja sedang mengalami kecemasan yang merupakan respon alami tubuh dalam menghadapi stres.
Pemicu kecemasan sendiri bisa sangat beragam, setiap orang bisa memiliki pemicu. Oleh karena itu, mengenali pemicunya bisa membantu mengontrol kecemasan Anda.
Melansir dari Healthline, jika kecemasan Anda bersifat hanya sesekali atau kadang kala namun menghalangi fokus Anda, berikut beberapa solusi yang dapat membantu menenangkan kecemasan, antara lain:
1. Refleksi Pola Pikir
Pola pikir negatif dapat memperburuk kecemasan, sehingga merefleksi pola pikir bisa membantu meredakan kecemasan Anda. Refleksi pola pikir bisa dilakukan dengan cara kembali mempertanyakan dan melihat keadaan yang ada.
Hal ini yang kemudian akan memudahkan Anda untuk mengontrol rasa cemas.
2. Berlatih Fokus dan Pernapasan Dalam
Coba tarik napas dalam hitungan 4 detik dan keluarkan dalam 4 detik pula, lakukan secara berulang selama 5 menit.
Saat menghembuskan napas pelan-pelan, Anda akan memperlambat detak jantung yang membantu menenangkan kecemasan.
Baca Juga: Studi: Merokok Tingkatkan Risiko Gangguan Kecemasan
3. Gunakan Aromaterapi