Anda juga harus mengganti sikat gigi setelah menderita suatu penyakit. Jika Anda baru saja terserang flu atau virus corona, Anda harus segera mengganti sikat gigi yang baru setelah sembuh untuk mencegah infeksi ulang.
Sebab, virus dan bakteri bisa tertinggal di sikat gigi setelah Anda selesai menggunakan dan membersihkannya. Bahkan virus dan bakteri ini bisa berpindah ke sikat gigi lain, jika Anda menyimpannya bersamaan dengan sikat gigi lain milik anggota keluarga.
Anda bisa membersihkan sikat gigi menggunakan obat kumur yang dituang ke dalam cangkir. Anda cukup merendam sikat gigi kurang lebih 30 detik dan biarkan meresap selama beberapa menit.
Jangan biarkan sikat gigi terendam dalam cairan obat kumur selama lebih dari 15 menit, karena bisa merusak bulu-bulu sikat gigi.