Suara.com - Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar DKI Jakarta, Basri Baco menyebut partai-partai pendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan kembali berkoalisi untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2024.
Artinya, Gerindra, PAN, Demokrat, PSI, dan Golkar selaku anggota KIM pemilik kursi di DPRD DKI bakal kembali berkoalisi.
"Kami masih ke koalisi 02 (untuk Pilkada DKI)," ujar Baco di Hotel Grand Cempaka, Bogor, Jawa Barat, Jumat (26/4/2024).
Baca Juga:
Prediksi Koalisi Prabowo-Gibran ke Depan: Hanya PDIP dan PKS Tak Ikut Rombongan
Baco menyebut pihaknya memang harus menjajaki koalisi dengan partai lain. Sebab, berdasarkan Undang-Undang Pilkada, partai politik yang ingin mengusung kandidat Cagub maka harus memperoleh 25 persen suara dalam Pileg atau 20 persen dari total kursi DPRD DKI.

"(Golkar) enggak bisa maju sendiri, kami cuma 10 kursi, kami perlu 10-12 lagi minimal. Jadi harus gandeng satu partai besar, atau dua partai sedang," kata Baco.
Baca Juga:
Jejak PKB di Pilpres: Dulu Mendadak ke Koalisi Perubahan, Kini Gabung Lagi dengan Prabowo?
Baca Juga: Klaim Tak Akan Maju Pilkada 2024, Kaesang: Saya Nanti Dulu
Selanjutnya, akan ada pembahasan mengenai kandidat yang akan diusung dari koalisi untuk Pilkada DKI. Nama-nama yang dipertimbangkan berdasarkan pengajuan tiap partai anggota.