“Itu juga harus aman, damai dan itu membutuhkan kerja sama kita semua dan berdoa bersama. Sehingga kegiatan ini diharapkan mampu menyejukkan,” tambahnya.
Ade Ary mengatakan, pihaknya juga tadi mengundang beberapa pihak yangvterlibat dalam Pilkda seperti ketiga Paslon dan stakeholder terkait untuk ikut memberikan imbauan yang menyejukan.
“Ayo sama-sama kita jaga jakarta ini, tempat kita tinggal, tempat kita mencari nafkah, tempat kita hidup. Ini harus aman ya,” jelasnya.
Ade Ary juga menyampaikan amanat Kapolda Metro Jaya, Karyoto agar pohak kepolisian di lingkungan Polda Metro Jaya bisa memberikan pelayanan yang optimal saat Pilkada nanti.
“Bapak Kapolda Metro Jaya mengingatkan kami seluruh jajaran untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan harus bisa mengamankan Jakarta dan beberapa daerah di wilayah hukum Polda Metro Jaya,” pungkasnya.