Jangan Pernah Pakai Lotion Pencerah saat Tengah Puasa, Mengapa?

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Kamis, 28 April 2022 | 13:35 WIB
Jangan Pernah Pakai Lotion Pencerah saat Tengah Puasa, Mengapa?
Ilustrasi wanita pakai tanning lotion. (Pexels/Armin Rimoldi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lotion dengan kandungan pencerah kerap menjadi pilihan, terutama untuk mereka yang tinggal di iklim tropis seperti di Indonesia. Tpai, ternyata Dokter Spesialis Kulit & Kelamin dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dr. Suksmagita Pratidina, Sp.KK menyarankan untuk menghindari lotion yang mengandung pencerah. Mengapa?

"Karena fragrance dan kadang bahan whitening mudah membuat iritasi di kulit," kata dia seperti dikutip dari ANTARA.

Suksmagita menjelaskan, bahwa saat puasa terjadi perubahan dari pengaturan nutrisi, jumlah cairan yang masuk ke tubuh serta pola istirahat sehingga berdampak pada regenerasi dan hidrasi kulit. Oleh karena itu, hidrasi kulit sangat dibutuhkan supaya kulit mempertahankan fungsinya sebagai barrier atau pelindung. 

Lebih lanjut, Suksmagita menjelaskan, bahwa bisa asupan carian kurang dampanya membuat kulit menjadi kering. Menurut Suksmagita, kondisi kulit kering akan berdampak lebih berat di area tubuh seperti tangan, kaki dan bagian yang terpapar lingkungan termasuk sinar matahari saat kamu berkegiatan di luar rumah.

https://pixabay.com/id/users/iqbalnuril-12845379/
Ilustrasi lotion. (Dok: Pixabay)

"Wajah mempunyai kelenjar minyak yang lebih banyak dibanding area tubuh yang lain. Jadi tentunya kondisi kulit kering juga akan berdampak lebih berat di area tangan dan kaki serta area yang terpajan lingkungan," kata Suksmagita.

Lotion bisa membantu menjaga kelembapan kulit. Selain itu, kamu juga perlu memilih sabun yang ringan dan menghindari scrub atau menggosok kulit dengan butiran halus guna mengangkat sel kulit mati.

Kamu yang khususnya masih aktif berkegiatan di luar rumah dan banyak terpapar lingkungan termasuk sinar matahari, maka sebaiknya tidak lupa mengoleskan tabir surya pada kulit. Suksmagita mengingatkan, kondisi kulit kering akan menjadi lebih sensitif.

Sementara untuk wajah, kamu bisa memilih perawatan-perawatan khusus kulit sensitif, semisal sabun atau pembersih wajah dengan sifat ringan. kamu juga perlu mengaplikasikan pelembap dengan persentase kelembapan lebih banyak dari produk yang biasa kamu gunakan sebelum Ramadhan.

Baca Juga: 5 Kota Durasi Puasa Tercepat selama Ramadhan 2022

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI