Ibundanya Wafat pada Usia 77 Tahun, Jokowi Kini Terbang ke Solo

Rabu, 25 Maret 2020 | 18:04 WIB
Ibundanya Wafat pada Usia 77 Tahun, Jokowi Kini Terbang ke Solo
Ibunda Presiden Joko Widodo, Sujiatmi Notomiharjo. (Antara)

Suara.com - Ibunda Presiden Joko Widodo alias Jokowi, Sujiatmi Notomiharjo, meninggal dunia. Sujiatmi meninggal dunia di Solo, Rabu (25/3/2020), pukul 16.45 WIB.

Kabar meninggalnya Ibunda Jokowi dibenarkan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy.

"Benar (Ibunda Jokowi meninggal)," ujar Muhadjir saat dikonfirmasi Suara.com, Rabu (25/3/2020).

Sementara itu Deputi Bidang Protokol Pers dan Media Bey Machmuddin mengatakan, Presiden Jokowi saat ini tengah bertolak menuju Solo.

"Presiden dalam penerbangan menuju Solo saat ini," kata Bey kepada wartawan.

Staf Khusus Presiden Bidang Sosial Angkie Yudistia mengatakan kabar meninggalnya Sujiatmi dari Sekretaris Pribadi Jokowi.

"Ya, Betul. Saya mendapat informasi terkait dari Sekretaris Pribadi Bapak Presiden. Mohon doa-nya, semoga almarhumah Husnul hotimah," kata Angkie.

Ibunda Presiden Jokowi, Sujiatmi Notomiharjo dikabarkan meninggal dunia dalam usia 77 tahun di RST Tingkat III Slamet Riyadi Surakarta.

Ucapan duka cita mengalir deras di berbagai lini masa media sosial dan banyak grup WhatsApp.

Baca Juga: Duka Cita AHY Atas Kepergian Ibunda Presiden Joko Widodo

Senada disampaikan Juru Bicara Presiden Jokowi Fadjroel Rachman yang mendapatkan berita tersebut dari Mensesneg Pratikno.

“Innalillahi w.r. Saya mendapatkan berita dari Mensesneg Pratikno Berita Duka Innalillahi wa innaillaihi rojiun Eyang Notomiharjo, Ibunda Bapak Presiden wafat di Solo pkl 16.45 tadi. Mohon doanya semoga almarhumah husnul khotimah,” sebutnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI