Tata Cara Salat Idul Adha Lengkap dengan Contoh Khutbah, Langsung Praktik

Dany GarjitoVita Suara.Com
Kamis, 30 Juli 2020 | 15:19 WIB
Tata Cara Salat Idul Adha Lengkap dengan Contoh Khutbah, Langsung Praktik
Ahmad Fauzi bersama keluarganya melaksanakan salat di rumahnya di kawasan Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (29/4). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelah melakukan takbiratul ihram dilanjutkan dengan membaca Surat al-Fatihah, lalu dilanjutkan dengan bacaan Surat al-A'la. Setelah itu melanjutkan gerakan salat seperti ruku', sujud, duduk diantara dua sujud dan seterusnya hingga kembali berdiri.

4. Rakaat kedua

Melanjutkan rakaat kedua dengan mengulang takbir sebanyak 5 (lima) kali. Seperti rakaat sebelumnya diantara takbir dapat mengucapkan lafal "Subhanallah, walhamdulillah, wala ilaha illallah, wallahu akbar, wa la haula wala quwwata illa billahil ‘aliyyil azhim."

Setelah takbir dilanjutkan membaca Surat al-Fatihah dan membaca Surat al-Ghasyiyah dan melajutkan gerakan Salat seperti ruku', i'tidal, sujud, duduk di antara dua sujud, duduk tasyahud, hingga salam.

5. Mendengarkan Khutbah

Setelah selesai salam, jamaah dianjurkan untuk mendengarkan khutbah idul adha terlebih dahulu hingga selesai.

INFOGRAFIS: Niat dan Tata Cara Salat Idul Adha
INFOGRAFIS: Niat dan Tata Cara Salat Idul Adha

Contoh Khutbah Idul Adha Terbaru

Agar lebih afdal, setelah Idul Adha diisi dengan khutbah atau ceramah. Berikut ini contoh khutbah Idul Adha.

Kaum muslimin jamaah salat Idul Adha Rahimakumullah,

Baca Juga: Hukum Menjual Daging Hewan Kurban, Apakah Boleh?

Di hari yang berbahagia ini, meskipun di tengah pandemi COVID-19, syukur alhamduliah kita sekeluarga masih bisa merayakan salat Idul Adha di rumah dalam keadaan sehat dan lengkap.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI