Allahumma ma 'amiltu min 'amalin fi hadzihis sanati ma nahaitani 'anhu, wa lam atub minhu, wa hamalta fiha 'alayya bi fadhlika ba'da qudratika 'ala 'uqubati, wa da'autani ilat taubati min ba'di jara'ati 'ala ma'shiyatik. Fa inni astaghfiruka, faghfirlî wa ma 'amiltu fiha mimma tardha, wa wa'attani 'alaihits tsawaba, fa'as'aluka an tataqabbala minni wa la taqtha' raja'i minka ya karim.
Arti Doa Awal Tahun Baru Islam
Berikut arti doa awal tahun baru Islam di atas:
Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang,
Ya Tuhanku, aku meminta ampun atas perbuatanku di tahun ini termasuk yang Engkau larang sementara aku belum sempat bertobat, perbuatanku yang Engkau maklumi karena kemurahanMu sementara Engkau mampu menyiksaku, dan perbuatan (dosa) yang Engkau perintahkan untuk tobat sementara aku menerjangnya yang berarti mendurhakaiMu. Karenanya aku memohon ampun kepadaMu, ampunilah aku. Ya Tuhanku, aku berharap Engkau menerima perbuatanku yang Engkau ridhai di tahun ini dan perbuatanku yang terjanjikan pahalaMu. Janganlah pupuskan harapanku, wahai Tuhan Yang Maha Pemurah.
Inti dari doa di atas adalah harapan yang akan dicapai atau diinginkan untuk satu tahun ke depan. Doa awal tahun ini juga berisi permohonan perlindungan dari Allah SWT.
Lalu bagaimana dengan bacaan doa akhir tahun baru Islam?
Doa Akhir Tahun Baru Islam
Waktu terbaik baca doa akhir tahun ini berbeda dengan doa awal tahun. Jika doa awal tahun dibaca setelah magrib, maka doa akhir tahun dibaca lebih awal lagi.
Baca Juga: 20 Ucapan Tahun Baru Islam 2022 yang Menyentuh dan Penuh Makna
Doa akhir Tahun Baru Islam dapat dibaca antara waktu Ashar hingga waktu Maghrib. Untuk tahun baru Islam 2022, doa ini dapat dibaca pada hari Jumat, 29 Juli 2022 yang merupakan awal pergantian tahun di kalender Hijriah.