Setelah Keluar Partai, Tsamara Amany hingga Rian Ernest Kompak Kumpul Bareng Kader PSI Aktif, Bahas Apa?

Selasa, 20 Desember 2022 | 12:43 WIB
Setelah Keluar Partai, Tsamara Amany hingga Rian Ernest Kompak Kumpul Bareng Kader PSI Aktif, Bahas Apa?
Penampakan Rian Ernest hingga Tsamara Amany kumpul bareng kader PSI setelah keluar partai. (Foto: Dokumen Twitter Pangeran Siahaan)

Suara.com - Sejumlah mantan kader Partai Solidaritas Indonesia atau PSI terlihat berkumpul melakukan pertemuan di salah satu tempat. Rian Ernest yang baru saja resign dari PSI pun terlihat dalam pertemuan tersebut. 

Dilihat Suara.com bahwa adanya pertemuan tersebut diketahui dari unggahan foto dari akun Twitter Presenter Televisi Pangeran Siahaan. 

Tampak dalam foto tersebut terlihat sejumlah eks kader PSI di antaranya Rian Ernest, Tsamara Amany hingga Michael Sianipar. Terlihat pula figur yang masih berstatus sebagai kader yakni Idris Ahmad, William Aditya Sarana dan Anggara Wicitra. 

Tsamara Amany saat dikonfirmasi Suara.com menyampaikan bahwa pertemuan tersebut hanya sekedar kumpul-kumpul biasa. 

"Kumpul santai aja," kata Tsamara saat dihubungi, Selasa (20/12/2022). 

Ia menyampaikan, dalam pertemuan itu sejumlah hal dibahas. Namun hal utamanya yakni bagaimana kontribusi anak muda untuk Indonesia. 

"Kita bahas bagaimana kita bisa tetap kontribusi untuk Indonesia sebagai anak muda," tuturnya. 

Lebih lanjut, saat ditanya apakah ada pembahasan mengenai langkah politik bergabung dengan partai, Tsamara menyebut dirinya sendiri belum tertarik bergabung dengan partai. 

Sementara yang lain, kata dia, seperti Rian dan Michael masih menimbang-nimbang soal langkah politik mereka ke depannya. 

Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Eks Ketua PSI Tsamara Amany: Pak Erick Thohir Cocok Jadi Nomor 2

"Temen-temen semua nggak ada yang buru-buru sih. Kalau saya sih memang belum ada keinginan gabung ke parpol lagi. Ara, Idris, dan William sedang fokus urus konstituen di DKI. Mike dan Rian masih buka opsi melihat parpol yang sesuai idealisme," pungkasnya. 

Tsunami Resign

PSI diketahui sedadng dilanda 'tsunami' pengunduran diri para pentolannya. Kali ini giliran politikus muda Rian Ernest tiba-tiba menyatakan mundur. 

Sebelum Rian Ernest, tercatat sudah ada empat pentolan PSI yang menyatakan mundur dengan berbagai alasannya. Di mana baru hitungan hari lalu, Ketua DPW PSI DKI Jakarta, Michael Victor Sianipar memilih mundur. 

Tak ada desas-desus, mendadak Rian Ernest juga mengundurkan diri dari PSI. Pria yang pernah menjabat sebagai Direktur LBH PSI itu kini telah mengucapkan terima kasih pada partai yang diketuai Giring Ganesha. 

"Pertama saya ingin mengucapkan terima aksih pada PSI yang telah menjadi rumah yang begitu hangat dan nyaman selama 4 tahun ini," ujar Rian Ernest dalam video yang diterima Suara.com, Kamis (15/12/2022). 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI