Diikuti 6.470 Pelari, PLN Electric Run 2024 Ditarget Hindari Emisi Karbon hingga 14 ton CO2

Minggu, 06 Oktober 2024 | 08:39 WIB
Diikuti 6.470 Pelari, PLN Electric Run 2024 Ditarget Hindari Emisi Karbon hingga 14 ton CO2
Atlet lari nasional, Odekta Elvina Naibaho sekaligus pemenang Half Marathon pada PLN Electric Run 2023. (Dok: PLN)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Event ini sekaligus mengedukasi banyak orang untuk menjaga alam ini adalah misi bersama. Dengan berlari ternyata kita sudah bisa melindungi alam ini dari emisi karbon, itu sangat bangga sekali," ujar Odek.

Hal sama diungkapkan Atlet Lari Nasional lainnya Robi Sianturi yang menyebut kegiatan lari ini menjadi semangat baru.

Menurut atlet pemegang rekor Half Marathon Nasional ini, PLN Electric Run 2024 bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga menjadi kesempatan untuk berkontribusi dalam upaya pengurangan emisi karbon.

"Ini menjadi tahun pertama buat saya. Ternyata dengan berlari kita bisa mengurangi emisi karbon. Saya baru tahu di PLN Electric Run ini, rupanya selama berlari ini sudah menjadi bagian dalam menjaga lingkungan. Saya berharap sih dengan adanya agenda seperti di PLN Electric Run ini, kita bisa kurangi polusi," ujar Robi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI