Beri Hadiah Topi Berlogo PSI, Raja Juli Beberkan Kondisi Jokowi Terkini

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Senin, 27 Oktober 2025 | 11:01 WIB
Beri Hadiah Topi Berlogo PSI, Raja Juli Beberkan Kondisi Jokowi Terkini
Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Raja Juli Antoni, menemui Presiden ke-7 RI Joko Widodo. (foto dok. Jokowi)
Baca 10 detik
  • Raja Juli juga memberikan hadiah topi berlogo Partai Solidaritas Indonesia (PSI) kepada Jokowi.
  • Sekjen PSI itu juga sempat mengucapkan terima kasih atas nasihat-nasihat yang telah diberikan Jokowi.
  • Pertemuan itu dianggap warganet sebagai bentuk loyalitas Raja Juli kepada Jokowi.

Suara.com - Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Raja Juli Antoni, menyampaikan kondisi kesehatan terkini Presiden ke-7 RI Joko Widodo.

Saat bertemu Jokowi, Raja Juli juga memberikan hadiah topi berlogo Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Momen ini, dibagikan dalam video yang diunggah melalui akun Instagram pribadi Raja Juli, @rajaantoni. Jokowi yang mengenakan kemeja dan topi putih tampak bugar melangkah keluar dari mobilnya, dan menjabat tangan Raja Juli.

Melalui keterangan unggahannya, Raja Juli juga mengabarkan kondisi terkini Presiden ke-7 RI tersebut.

“Alhamdulillah kondisi beliau (Jokowi) semakin membaik berkat doa kawan-kawan sekalian,” tulisnya.

Adapun suasana pertemuan berlangsung jauh dari kesan formal. Keduanya tampak duduk berhadapan di dalam sebuah restoran dan berbincang akrab.

“Terima kasih atas nasihat-nasihat bapak yang bergizi dan traktiran bakmi yang enak,” tambahnya dalam keterangan.

Kemudian melalui video selanjutnya, di tengah perbincangan, Raja Juli terlihat memangku sebuah tas putih berisikan sejumlah topi untuk diberikan langsung kepada Jokowi. Satu per satu topi tersebut dikeluarkannya dan diletakkan di hadapan Jokowi, yang menerimanya dengan tersenyum.

Salah satunya merupakan sebuah topi berwarna hitam, dengan logo PSI di bagian depan topi.

Baca Juga: Ketum Projo Budi Arie Temui Jokowi di Solo, Ini yang Dibahas

Momen pertemuan Raja Juli dengan sang mantan presiden dan pemberian topi ini, sontak memicu berbagai reaksi dari warganet, yang menafsirkannya sebagai bentuk loyalitas Raja Juli kepada Jokowi, serta kedekatan antara PSI dan Jokowi.

“Pak Jokowi pasti sangat senang melihat abangda Raja yang masih selalu setia, meski Pak Jokowi sudah lengser.. Pak Jokowi pasti paham akan hal itu dan sangat menghargai nya,” tulis salah satu warganet dalam kolom komentar.

Reporter : Nur Saylil Inayah

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI