5 Mobil Bekas Kursi 3 Baris Cicilan Cuma Rp1 Jutaan: Kabin Lega, Perawatan Murah

Selasa, 01 Juli 2025 | 12:15 WIB
5 Mobil Bekas Kursi 3 Baris Cicilan Cuma Rp1 Jutaan: Kabin Lega, Perawatan Murah
Rekomendasi Mobil Bekas Kursi 3 Baris Cicilan 1 Jutaan (Unsplash)

Suara.com - Mobil bekas dengan cicilan 1 juta masih menjadi incaran banyak orang. Selain menghemat budget, saat ini sudah cukup mudah untuk menemukan unit mobil bekas dengan kondisi yang baik.

Bahkan Anda bisa menemukan mobil bekas kursi 3 baris yang cocok dijadikan sebagai mobil keluarga (MPV).

Kabin mobil bekas kursi 3 baris tidak hanya meghadirkan kenyamanan, nakun juga aman dan memberikan ruang yang memadai untuk para penumpang dan barang bawaan. Tak heran bila mobil MPV masih menjadi favorit di pasar otomotif Indonesia, terutama kelas mobil bekas untuk memenuhi kebutuhan berkendara keluarga.

Ingin mencari mobil bekas kursi 3 baris dengan cicilan 1 jutaan? Simak rekomendasinya berikut ini.

Ini dia beberapa pilihan mobil bekas kursi 3 baris cicilan 1 jutaan yang dapat menunjang kebutuhan berkendara keluarga:

1. Daihatsu Sigra 2018

Daihatsu Sigra (www.oto.com)
Daihatsu Sigra (www.oto.com)

Daihatsu Sigra memiliki berbagai spesifikasi teknis serta berbagai fitur yang cukup berkualitas dan menarik di dalamnya. Dari segi penampilan, Daihatsu Sigra mempunyai desain modern yang lebih stylish sehingga jauh dari kesan mobil jadul dan murahan.

Membahas tentanh performa Daihatsu, sampai saat ibi kendaraan tersebut menyediakan dua tipe mesin antarablaij kapasitas 1.0 liter (998 cc) dan 1.2 liter (1.197 cc).

Tidak sampai di situ, mesin Sigra juga tersedia dua tipe transmisi antara manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan.

Daihatsu Sigra bekas keluaran tahun 2018 ini bisa menjadi pilihan pertama mobil bekas kursi e baris dengan cicilan 1 jutaan. Tampak dari situs web jual mobil per Juni 2025, mobil Daihatsu Sigra dibanderol mulai dari Rp 50 juta.

Baca Juga: 5 Mobil Bekas yang Tetap Laku dan Gampang Dijual Lagi, Gak Takut Rugi!

2. Toyota Calya

Toyota Calya (www.oto.com)
Toyota Calya (www.oto.com)

Toyota Calya merupakan mobil multipurpose vehicle (MPV) kompak ssbagai kendaraan untuk memenuhi kebutuhan berkendara keluarga.

Mobil bekas daei Toyota Calya dibanderol dengan harga terjangkau, bahan bakar yang efisien, dan ruang interior yang luas.

Mobil bekas satu ini dapat menampung hingga tujuh penumpang dengan baris ketiga yang dapat dilipat untuk memhuat ruang kargo yang lebih besar.  

Keunggulan utama dari Toyota Calya yakni harganya yang terjangkau. MPV ini memang ditujukan untuk Anda yang sedang mencari mobil keluarga dengan anggaran terbatas. Di pasar Indonesia, mobil bekas Toyota Calya dijual mulai dari Rp55 jutaan saja.

3. Toyota Agya

Toyota Agya (www.oto.com)
Toyota Agya (www.oto.com)

Toyota Agya adalah mobil yang dirancang secara khusus untuk menunjang kebutuhan transportasi perkotaan dengan ukuran yang kompak serta hemat bahan bakar.

Meskipun Toyota Agya termasuk dalam kategori mobil kota yang terjangkau, namun mobil ini tetap memberi perhatian terkait fitur keamanan.

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI