Bocoran Produk Baru yang Dikabarkan Bakal Melantai di GJAW 2025

Selasa, 18 November 2025 | 17:06 WIB
Bocoran Produk Baru yang Dikabarkan Bakal Melantai di GJAW 2025
Model berpose di samping kendaraan yang dipamerkan dalam pameran otomotif yang digelar oleh GAIKINDO. [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Baca 10 detik
  • GJAW 2025 Jadi Pameran Otomotif Akhir Tahun dengan Beragam Promo
  • Jajaran Produk Baru yang Akan Melantai di GJAW 2025
  • Daftar Merek Mobil yang Berpartisipasi di GJAW 2025

Suara.com - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia Gaikindo kembali bersiap menggelar pameran otomotif akbar Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025. Ajang yang dinanti para pecinta otomotif ini akan menyajikan berbagai kendaraan terbaru dan promo akhir tahun yang menggiurkan dari banyak merek.

GJAW 2025 dijadwalkan berlangsung mulai 21 hingga 30 November 2025 di ICE BSD City, Tangerang. Penyelenggaraan tahun ini menjanjikan skala yang lebih besar dengan total peserta yang lebih lengkap dibandingkan edisi sebelumnya.

"GJAW 2025 berkomitmen menjadi pameran otomotif paling lengkap, interaktif, dan menghibur di akhir tahun, menghadirkan pengalaman berbelanja kendaraan serta hiburan otomotif dalam satu tempat," ujar Anton Kumonty, Ketua Harian sekaligus Penyelenggara Pameran dan Konferensi Gaikindo, Selasa (18 November 2025).

Pameran ini akan menjadi panggung peluncuran berbagai mobil terbaru. Beberapa merek bahkan memilih GJAW 2025 sebagai momen debut kendaraan unggulan mereka. Merek baru asal China, Changan, dan sub-brand Chery, Lepas, dipastikan akan meluncurkan produknya.

Tak ketinggalan, merek-merek ternama seperti Toyota yang digadang akan memperkenalkan Veloz Hybrid, Suzuki, dan Chery juga siap memperkenalkan model baru andalan mereka.

Didukung penuh oleh Kementerian Perindustrian, GJAW 2025 akan menempati area seluas 90.000 meter persegi, hampir dua kali lipat dari edisi sebelumnya. Lebih dari 80 merek akan berpartisipasi, mencakup kendaraan penumpang, roda dua, karoseri, hingga industri pendukung otomotif.

Daftar peserta GJAW 2025 sangat beragam. Segmen kendaraan penumpang akan diramaikan oleh BAIC, BMW, BYD, Changan, Citroen, Chery, Daihatsu, Denza, DFSK, Ford, GAC Aion, Geely, GWM, Honda, Hyundai, Jaecoo, Jeep, Jetour, Lepas, Lexus, Maxus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Polytron, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, Vinfast dan Wuling.

Untuk segmen roda dua, hadir Aprilia, DIBAO, Indomobil E-Motor, Moto Guzzi, Polytron, Piaggio, Royal Enfield, Scomadi, dan Vespa. Dua merek karoseri nasional, Adiputro dan Tentrem, juga akan turut serta. Lebih dari 35 merek industri pendukung otomotif yang mencakup suku cadang, aksesori, audio, perawatan kendaraan, hingga gaya hidup otomotif juga akan meramaikan.

Pengunjung GJAW 2025 dapat menikmati berbagai penawaran spesial dan promo menarik, termasuk potongan harga, cashback, hingga cicilan dengan bunga rendah. Ini menjadi kesempatan emas untuk memanfaatkan promo akhir tahun pembelian kendaraan baru.

Baca Juga: Changan Debut 2 Mobil Listrik di GJAW 2025

GJAW 2025 juga menyediakan area test drive dan test ride, dengan pilihan indoor dan outdoor. Area indoor khusus untuk test drive kendaraan listrik, memungkinkan pengunjung merasakan langsung sensasi berkendara tanpa emisi secara aman dan nyaman. Selain itu, pameran ini juga menyajikan program hiburan menarik dalam tiga kategori motorsport, community, dan family.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI