Elnusa Petrofin Ciptakan FIN OSD untuk Atasi Tumpahan Minyak

Iwan Supriyatna Suara.Com
Sabtu, 05 September 2020 | 11:06 WIB
Elnusa Petrofin Ciptakan FIN OSD untuk Atasi Tumpahan Minyak
Ilustrasi tumpahan minyak. [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Material ini bersifat ramah lingkungan karena biodegradable, tidak toksik dan tidak menyebabkan bioakumulasi pada sel organisme.

Direktur Utama Elnusa Petrofin, Haris Syahrudin mengatakan, bahwa dia selalu mendorong seluruh Insan Elnusa Petrofin untuk menciptakan inovasi-inovasi baru dalam berbagai bidang.

“Kami selalu mengedepankan inovasi yang bukan hanya dapat memberikan sumbangsih bagi perusahaan, namun juga memiliki nilai tambah bagi lingkungan dan masyarakat,” ujar Haris dalam keterangannya, Sabtu (5/9/2020).

Atas keunggulan inovasi yang terus menerus, baru-baru ini Elnusa Petrofin mendapatkan penghargaan bergengsi Anugerah Inovasi Indonesia 2020 Kategori Produk dan Model Bisnis untuk inovasi FIN OSD dari IDX Channel pada 2 September 2020.

Penghargaan ini diberikan pada perusahaan-perusahaan yang telah menunjukkan suatu inisiatif inovasi yang unggul, dalam arti berdampak luas, berkelanjutan, dan memiliki kebaruan tinggi.

IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia 2020 Merupakan ajang penghargaan untuk menunjukkan inovasi disebuah perusahaan yang memberikan nilai tambah bagi perekonomian nasional.

Acara yang digelar setiap tahun ini bukan hanya sebagai ajang apresiasi tapi juga sebagai benchmark bagi praktek terbaik sehingga menjadi inspirasi untuk kalangan yang lebih luas, jadi inovasi di perusahaan dapat diangkat ke tingkat yang lebih tinggi.

Tahun ini lebih dari 150 inovasi dari berbagai perusahaan turut serta dalam ajang Anugerah Inovasi Indonesia 2020.

Produk FIN OSD yang merupakan kreasi dan temuan dari putra putri pekerja Elnusa Petrofin ini juga telah meraih berbagai penghargaan bergengsi antara lain Pemenang kategori Platinum PC Prove, Best PC Prove dan Best Innovation dalam ajang CIP (Continuous Improvement Program) Award Forum Hulu Pertamina (persero) 2019, Pemenang kategori Platinum dalam Elnusa CIP Award 2019, Pemenang kategori Gold APQA Pertamina (persero) 2020.

Baca Juga: Dua Awak Kapal Tunda Tewas saat Bersihkan Tumpahan Minyak di Mauritius

Dalam penghargaan Anugerah Inovasi Award, produk FIN OSD dinilai unggul dalam mengatasi tumpahan minyak khususnya dipermukaan air serta ramah lingkungan oleh dewan juri yang diketuai oleh Dr -Ing Ilham A Habibie, MBA berdasarkan 4 kriteria yaitu besarnya dampak inovasi, kelayakan inovasi, keberlanjutan inovasi, dan kebaharuan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI