Hati-hati, 6 Kebiasaan Pagi Ini Justru Bisa Merusak Kulit

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Rabu, 24 November 2021 | 07:30 WIB
Hati-hati, 6 Kebiasaan Pagi Ini Justru Bisa Merusak Kulit
Ilustrasi kulit berjerawat (pixabay/Kjerstin_Michaela)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sunscreen berguna untuk melindungi kulitmu dari sinar matahari, namun, kamu juga perlu menggunakan sunscreen pada saat kamu beraktivitas di dalam ruangan agar mencegah penuaan dini. Meskipun kamu menggunakan mobil saat pergi keluar, beraktivitas di dalam rumah saja atau memiliki jendela yang mampu melindungimu dari sinar UVB, kamu juga perlu menggunakan sunscreen untuk melindungi kulitmu dari sinar UVA yang bisa menyakiti kulitmu. Sunscreen akan membantu kulitmu untuk tetap muda dalam waktu yang lama.

5. Memiliki Skincare Routine yang Sama

Saat kamu terburu-buru untuk pergi keluar, kamu mungkin akan memilih untuk membersihkan wajahmu dan menggunakan moisturizer yang sama seperti yang kamu gunakan di malam hari. Meskipun kamu menggunakan cream atau masker yang sesuai jenis kulitmu, hal tersebut tidak akan membantumu 100 persen. Para dokter menyarankan untukmu menggunakan skincare yang sesuai dengan musim di tempatmu berada. Jika kamu berada dalam cuaca yang lembab, kamu bisa menggunakan skincare yang ringan saja.

6.Menggunakan face wash yang salah

Apakah kamu pernah menyadari bahwa wajahmu terasa lebih berminyak pada saat bangun tidur? Terdapat penjelasan ilmiah mengenai hal tersebut. Pada saat malam hari kamu tidur, tubuhmu akan kehilangan mineral sehingga tubuhmu akan mulai memproduksi lebih banyak sebum untuk mencegah dehidrasi dalam tubuhmu yang menyebabkan kamu akan merasakan bahwa kulitmu berminyak saat pagi hari.

Jika kamu merasa terganggu dengan kondisi kulit wajahmu yang berminyak, sebaiknya jangan gunakan pembersih muka yang sangat berlebihan ke wajahmu. Kamu bisa menggunakan air hangat untuk mencuci wajahmu secara lembut dan oleskan pelembab di wajahmu.

Penulis: Maria Mery Cristin Nainggolan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI