Viral! Pria Terekam Lakukan Kekerasan ke Istri, Anak-anak Jadi Saksi Bisu Bikin Publik Makin Prihatin

Jum'at, 01 April 2022 | 09:37 WIB
Viral! Pria Terekam Lakukan Kekerasan ke Istri, Anak-anak Jadi Saksi Bisu Bikin Publik Makin Prihatin
Pria tega lakukan KDRT terhadap istri tepat di depan anak mereka. (Instagram/@ndorobei.official)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) tentu sangat tidak dibenarkan. Apalagi jika kekerasan tersebut sampai dilakukan tepat di depan anak yang idealnya tumbuh di keluarga harmonis.

Mirisnya, hal itulah yang terekam di sebuah video singkat unggahan akun Instagram @ndorobei.official. Tampak seorang pria yang sedang marah besar hingga tega melakukan kekerasan terhadap istrinya.

Yang lebih membuat publik merasa prihatin, aksi tak terpuji itu dilakukan tepat di depan anak-anak mereka. Sekilas terlihat ada 3 anak yang menyaksikan langsung kekerasan oleh sang ayah.

Ketiga anak itu bahkan masih kecil, mereka tentu merasa ketakutan. Apalagi juga terdengar si kepala keluarga yang marah-marah dengan nada tinggi.

Seorang anak perempuan berlindung di dekat tubuh ibunya. Sementara dua anak lain, yang bahkan sepertinya lebih muda daripada anak perempuan itu, terlihat masih duduk tegak menyaksikan ketegangan yang terjadi.

Mungkin mereka tidak merasa takut lantaran tidak sepenuhnya memahami situasi yang terjadi. Anak-anak kecil itu terlihat celingukan, mencoba memahami apa yang sebenarnya sedang dihadapi.

Tak terlalu jelas apa yang diperdebatkan oleh orang-orang dewasa di video CCTV tersebut. Namun yang pasti sang ayah tiba-tiba meraih nampan yang dipenuhi makanan, lalu melemparnya ke si istri.

Pria tega lakukan KDRT terhadap istri tepat di depan anak mereka. (Instagram/@ndorobei.official)
Pria tega lakukan KDRT terhadap istri tepat di depan anak mereka. (Instagram/@ndorobei.official)

Suara bantingan yang nyaring pun terdengar jelas memekakkan telinga.

Mirisnya, meskipun sudah berbuat sekasar itu, sang ayah terlihat masih murka dan berkacak pinggang.

Baca Juga: Viral Kisah Khansa Nadya Wafat Sebelum Terima Kabar Lulus SNMPTN 2022, Harga Pertamax Naik Jadi Rp 12.500 Per Liter

"Koq begitu mas," tulis @ndorobei.official yang tidak habis pikir dengan perbuatan kasar pria itu, dikutip Suara.com pada Jumat (1/4/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI