Petuah Wakil Ketua Komisi X DPR Usai Timnas Indonesia Dibantai Jepang: Ambil Hikmahnya

Rabu, 11 Juni 2025 | 18:20 WIB
Petuah Wakil Ketua Komisi X DPR Usai Timnas Indonesia Dibantai Jepang: Ambil Hikmahnya
Usai dibantai Timnas Jepang pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia diminta untuk mengambil hikmah atas pertandingan tandang di Stadion Panasonic Suita, Osaka, Jepang. [the-afc.com]

Sorotan tajam publik pun tertuju pada hal di luar teknis pertandingan, jam tangan mewah Rolex yang diberikan kepada para pemain dan ofisial tim. 

Hadiah tersebut datang dari Presiden Prabowo Subianto sebagai bentuk apresiasi atas kemenangan Indonesia atas China beberapa hari sebelumnya. 

Dalam sebuah acara makan siang di kediaman pribadinya di Kertanegara, Jakarta Selatan, Prabowo menyerahkan jam tangan mewah merek Rolex kepada seluruh anggota tim. 

Beberapa pemain, salah satunya Justin Hubner, terlihat memamerkan hadiah tersebut melalui unggahan Instagram Story mereka. 

Jam tangan itu diduga merupakan seri Rolex GMT-Master II, yang diperkirakan bernilai sekitar Rp254 juta. 

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menyatakan bahwa hadiah tersebut murni berasal dari dana pribadi Prabowo dan tidak membebani anggaran negara.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan isi kunjungan Timnas Indonesia ke kediaman pribadi Presiden Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor IV, Jakarta Selatan. 

Erick mengatakan kunjungan Timnas ke rumah Prabowo untuk memenuhi agenda makan siang bersama kepala negara. 

Selain Erick dan rombongan Timnas, turut hadir dalam pertemuan di Kertanegara ialah Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi dan Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya.

Baca Juga: Pemberian Jam Rolex Prabowo Disinggung Usai Timnas Dibantai Jepang, DPR Minta Pemain Tetap Optimis

Erick mengungkap dalam agenda makan siang bersama, salah satu pemain, Marselino Ferdinan ikut bernyanyi.

"Makan siang. Terus tadi Marselino nyanyi. Yang biasa yang kayak, yang kayak waktu di Bali," kata Erick usai pertemuan di Kertanegara, Jumat (6/6/2025).

Diketahui, para pemain timnas terlihat menenteng goodie bag hitam dengan tulisan "The Time Place" bewarna gold atau emas saat keluar meninggalkan kediaman Prabowo.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI