![Yamaha All New AEROX 155 tampak samping, meluncur pada Rabu (11/11/2020) [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/12/43299-yamaha-all-new-aerox-155-connected-7.jpg)
Hanya berselang beberapa saat setelah meluncurkan produk terbaru Yamaha All New Aerox 155 Connected, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyelenggarakan media test ride bertajuk "Aerox Ultimate Racy Experience", Rabu (11/11/2020), dengan lokasi Sentul Karting Circuit, Bogor, Jawa Barat.
Para awak media yang diundang disilakan menjajal langsung keunggulan All New Aerox 155 Connected serta fitur Y-Connect yang mendukung aktivitas berkendara.
5. Yamaha Gear 125, Dek Lapang Bikin Posisi Duduk Lebih Leluasa
![Yamaha Gear 125 dengan label harga belum menyentuh Rp19 juta [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/12/04/58832-yamaha-gear-125-4.jpg)
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melayangkan undangan kepada awak media untuk menjajal produk terbarunya, Yamaha Gear 125 dengan rute Cempaka Putih menuju Titik Nol Bojong Koneng, Bogor kemudian kembali ke Cempaka Putih.
Pilihan rute ini bertujuan sebagai pembuktian bahwa Yamaha Gear 125 adalah motor yang cukup bertenaga di kelasnya namun tetap ekonomis atau berbahan bakar irit.
6. Vespa S 125 i-Get Resmi Dirilis Hari Ini, Intip Nih Harganya

Di tengah pandemi, PT Piaggio Indonesia menghadirkan sebuah produk baru bernama Vespa S 125 i-Get. Peluncuran ini dilaksanakan via zoom virtual launch pada Jumat (28/8/2020).
Baca Juga: Kaleidoskop Oto: Hiburan Edukatif Carmaker Bagi Anak - Remaja saat Pandemi
Dalam peluncuran motor baru ini turut menghadirkan Marco Noto La Diega selaku President Director PT Piaggio Indonesia.