Curhat Lagi Garap Proposal Skripsi saat Hamil, Mahasiswa Ini Banjir Semangat Netizen

Rabu, 25 Mei 2022 | 11:00 WIB
Curhat Lagi Garap Proposal Skripsi saat Hamil, Mahasiswa Ini Banjir Semangat Netizen
Potret Ibu Hamil (Freepik/prostooleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Akun Twitter @collegemenfess bagikan curhatan mahasiswa yang sedang mengerjakan proposal skripsi dalam keadaan hamil.

Mahasiswa ini meminta dukungan dari netizen Twitter. Ia takut jika tidak bisa menyelesaikan proposal hingga skripsinya karena hamil.

"Takut nggak bisa, tapi aku pasti bisa kan? Huhu overthinking," ungkap mahasiswa pengirim twit.

Dalam curhatannya, mahasiswa yang sebelumnya pernah gap year ini mengungkapkan bahwa sedang hamil. Ia menjelaskan bahwa dirinya menikah pada semester 6 lalu dan sekarang dirinya dalam tahap mengerjakan proposal skripsi.

Mahasiswa curhat sedang hamil saat mengerjakan proposal skripsi (Twitter/ @collegemenfess)
Mahasiswa curhat sedang hamil saat mengerjakan proposal skripsi (Twitter/ @collegemenfess)

"Gengs, boleh minta support-nya? Aku baru di tahap proposal. Dan ternyata aku hamil. Btw, aku nikah semester 6 dan gap year," curhatnya.

Selanjutnya, perempuan ini menjelaskan bahwa sebenarnya dirinya belum menerima keadaannya yang tengah berbadan dua. Ia menginginkan hamil ketika skripsinya telah selesai. Namun ternyata ketika baru mengerjakan proposal skripsi, dia malah mengandung.

"Sekarang masih ngerasa belum nerima kalau aku hamil. Pengen nanti aja pas beres skripsi huhu," ungkapnya.

Hal yang ditakutkan oleh mahasiswa ini adalah ia takut tidak bisa melewati semuanya. Antara kehamilannya dan juga mengerjakan proposal skripsi ataupun skripsi sebagai salah satu syarat untuk kelulusan kuliahnya.

"Aku takut banget nggak bisa ngelewatin ini semua," ungkapnya lagi.

Baca Juga: Viral Wanita Hamil di KRL Berdiri Tak Ada yang Mau Kasih Kursi: Parah Banget

Twit yang diunggah pada Rabu (25/05/22) ini ramai akan berbagai respons dari netizen. Banyak netizen yang memberikan dukungan kepada calon ibu ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI