Niat dan Doa Mandi Keramas Sholat Idul Adha 2023 Lengkap dengan Artinya

Rabu, 28 Juni 2023 | 13:00 WIB
Niat dan Doa Mandi Keramas Sholat Idul Adha 2023 Lengkap dengan Artinya
Ilustrasi Niat dan Doa Mandi Keramas Sholat Idul Adha 2023 Lengkap dengan Artinya (Freepik)

Suara.com - Hanya dalam hitungan jam umat Muslim di Indonesia akan merayakan Idul Adha 2023. Sebelum menjalankan sholat Idul Adha, pastikan Anda sudah mensucikan diri dengan membaca niat dan doa mandi keramas.

Anjuran mandi sebelum sholat Idul Adha tertuang dalam riwayat Ibnu Majah, sahabat Al Faakih bin Sa'ad RA, yang menyatakan:

"Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam biasa mandi di hari Idul Fitri, Idul Adha dan hari Arafah. Dan Al Faakih sendiri selalu memerintahkan keluarganya untuk mandi pada hari-hari itu".

Mandi keramas yang dikerjakan bukan sekadar mandi biasa, melainkan harus mengikuti panduan tata cara yang benar dan membaca niat serta doa khusus.

Berikut ini bacaan niat mandi keramas sholat Idul Adha.

"Nawaitul ghusla liyaumi Iiedil Adhaa sunnatan lillahi ta'alaa",

Artinya: "Saya berniat mandi pada Hari Raya Idul Adha Sunnah karena Allah Ta’ala".

Setelah mengetahui bacaan niat mandi sebelum sholat Id, berikut tata caranya yang penting untuk dipahami:

1. Membaca niat mandi keramas sebelum sholat Idul Adha

Baca Juga: Niat Sholat Idul Adha untuk Makmum dan Imam dengan Tata Caranya

2. Mencuci kedua telapak tangan, masing-masing sebanyak tiga kali

3. Membersihkan kemaluan dan kotoran yang ada menggunakan tangan kiri

4. Cuci kembali tangan setelah membersihkan area kemaluan, dengan menggosokkan ke tanah atau dengan menggunakan sabun

5. Setelah itu, lakukan wudhu yang sempurna seperti ketika hendak sholat

6. Mengguyurkan air pada kepala sebanyak tiga kali sampai ke pangkal rambut

7. Memulai mencuci kepala dari bagian kanan, kemudian dilanjut kepala bagian kiri

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI