- Pesawat CN-235 terlibat operasi militer Amerika Serikat di Venezuela awal 2026.
- Keunggulan utama CN-235 adalah kemampuan lepas landas di landasan pendek.
- Produk PTDI ini telah sukses diekspor ke berbagai negara di dunia.
Suara.com - Pesawat jenis CN-235 yang identik dengan kebanggaan industri dirgantara Indonesia kembali menjadi sorotan dunia. Baru-baru ini, armada dari keluarga CN-235 diketahui dilibatkan oleh Angkatan Udara Amerika Serikat (USAF) dalam operasi militer berisiko tinggi di Venezuela.
Hal ini diungkapkan dalam cuitan akun X ianellisjones yang kemudian di-repost oleh akun Golden Eagle.
Dalam dokumen operasi bertajuk "Absolute Resolve" yang digelar pada awal Januari 2026, pesawat ini masuk dalam jajaran alutsista pendukung pasukan khusus AS (USAFSOC) bersama jet tempur canggih seperti F-22 Raptor dan F-35.
Keberadaannya membuktikan bahwa platform pesawat yang dikembangkan oleh PT Dirgantara Indonesia (PTDI) ini memiliki standar operasional kelas dunia.
Meskipun unit yang digunakan AS sering diperdebatkan sebagai varian produksi CASA (mitra awal pengembangan), reputasi CN-235 sebagai pesawat tangguh buatan anak bangsa tidak bisa dipandang sebelah mata.
Ketangguhannya melahap medan sulit menjadi alasan utama mengapa pesawat ini diburu banyak negara.
Bagi Anda yang penasaran mengapa pesawat ini begitu dipercaya oleh militer adidaya hingga negara tetangga, simak fakta dan spesifikasi mengerikan dari CN-235 berikut ini.
![Pesawat CN235-220 - Spesifikasi Pesawat CN-235 yang Disebut Prabowo Laris Manis [Antara/Kementerian ESDM]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/07/11/89445-pesawat-cn-235.jpg)
1. Andalan Operasi Pasukan Khusus AS
Dalam operasi penangkapan Nicolas Maduro di Caracas, Venezuela, CN-235 milik Skuadron Operasi Khusus ke-427 Angkatan Udara AS (AFSOC) memegang peran vital.
Baca Juga: Trump Ancam 'Serang' Kuba Usai AS Tangkap Presiden Venezuela
Berdasarkan data misi, pesawat ini beroperasi dalam "Support Package" yang bertugas memberikan perlindungan dan pengawasan bagi pasukan ekstraksi Delta Force.
Kemampuan terbang senyap dan stabil di ketinggian rendah menjadikannya platform ideal untuk misi penyusupan (infiltrasi) maupun evakuasi (eksfiltrasi) yang membutuhkan kerahasiaan tinggi, bersanding dengan drone canggih RQ-170.
2. Spesifikasi "Badak" untuk Segala Medan
Salah satu keunggulan utama CN-235 buatan PT Dirgantara Indonesia (DI) adalah ketangguhannya yang luar biasa.
Pesawat ini dirancang dengan konsep bodi lebar dan kabin bertekanan, mampu mengangkut muatan maksimal hingga 5.200 kg.
Fitur yang paling dicari militer dunia adalah kemampuan Short Take-Off and Landing (STOL).