Namun, gejala-gejala ini bisa dikelola dengan beberapa pengobatan di rumah atau obat-obatan. Flu dapat memicu gejala tertentu yang dapat mengkhawatirkan dan berakibat fatal jika tidak ditangani.
Berikut, beberapa tanda darurat yang harus diwaspadai oleh penderita penyakit jantung ketika terkena flu.
- Sesak napas dan nyeri dada
- Kesulitan dalam bernapas
- Pusing, bingung dan sulit konsentrasi
- Kelemahan parah dan kelelahan ekstrem
- Kejang
Peningkatan jumlah kasus flu yang mengkhawatirkan telah menimbulkan kekhawatiran di seluruh dunia. Karena itu, para ahli mendesak semua orang untuk suntik vaksin flu guna mengurangi risiko penyebaran flu.