- Polisi menangkap seorang predator seks anak di Apartemen Kalibata Jakarta.
- Kepada polisi Pelaku kemudian menunjukkan bagaimana cara ia merekam aksi bejatnya.
- Unit apartemen pelaku kini telah dipasangi garis polisi dan pelaku digiring ke Mapolres Metro Jakarta Selatan untuk diperiksa secara intensif.
Suara.com - Seorang predator seks anak ditangkap polisi di Apartemen Kalibata, Jakarta Selatan pada Rabu (1/10/2025) pagi.
Pelaku ditangkap usai mencabuli korban sehari sebelumnya dengan mengiming-imingi korban hadiah ulang tahun.
Dalam video penangkapan yang diterima Suara.com, polisi terlihat turut menyita sejumlah barang bukti. Nampak di antaranya berupa kondom, handphone hingga handycam yang diduga digunakan pelaku untuk merekam aksi bejatnya.
"Semua itu dilakukan di situ?," tanya penyidik menunjuk kasur di dalam apartemen pelaku.
"Bapak yang memvideokan dengan menggunakan HP yang kita sita?" cecar penyidik.
"Nggak, pakai kamera yang tadi," jawab pelaku.
Pelaku kemudian menunjukkan bagaimana cara ia merekam aksi bejatnya.
"Jadi handycam untuk bikin video itu berarti bapak taruh sini?" tanya penyidik menunjuk sebuah lemari.
"Iya," sahut pelaku singkat.
Baca Juga: Neraka 8 Tahun di Pesantren Sumenep: Pengasuh Jadi Predator Seks, Satu Santri Hamil Lalu Digugurkan
Unit apartemen pelaku kini telah dipasangi garis polisi. Setelah ditangkap pada Rabu (1/10/2025) pagi, ia langsung digiring ke Mapolres Metro Jakarta Selatan untuk diperiksa secara intensif.