Tapi kalau saya, saya nggak maulah menunjuk terlalu banyak pemerintah begitu, karena sesudah saya lihat pak Luhut itu bagaimana kerja di pemerintahan nggak mudah kok, nggak mudah bahwa untuk membuat satu kesejahteraan bagi negara yang begini besarnya nggak mudah.
![Pendiri sekaligus pembina Yayasan Del, Devi Pandjaitan melakukan sesi wawancara khusus dengan tim redaksi Suara.com di Jakarta, Rabu (30/6/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/06/30/35703-sesi-wawancara-khusus-dengan-pendiri-yayasan-del-devi-pandjaitan.jpg)
Jadi kalau orang terlalu mudah mengkritik begitu ya, saya tuh hanya dengar cerita, belum yang melakukan ya jadi saya juga nggak mau terlalu berharap bahwa pemerintah harus begini, pemerintah harus begini, banyak kok yang sudah dilakukan, walaupun belum maksimal, walaupun perlu lebih banyak lagi sebetulnya effort untuk melakukan pendidikan yang lebih baik, lebih murah di Indonesia.
Saya tidak terlalu menyudutkan pemerintah karena suami saya juga bekerja di pemerintah. Dan saya sudah tau bagaimana sulitnya ya mengatur pemerintah yang begini besar, pulau demi pulau ya pak ya dan tidak rata semua kehidupan, kesejahteraan.
Jadi saya sih mengimbau sama orang orang yang bisa, yang bisa memberikan, yang bisa berkontribusi untuk pendidikan, ayolah daripada ribut aja gitu, daripada kritik aja ayolah memberikan sesuatu buat negara kita, buat bangsa kita, buat anak anak didik kita.